Suara.com - Ibunda Tessa Kaunang, Julie Astuti baru-baru ini blak-blakan menceritakan kehidupannya pernikahannya dengan suaminya Arthur Kaunang.
Dalam sebuah podcast, Julie Astuti membeberkan bahwa ia pernah mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) selama 29 tahun oleh ayah Tessa Kaunang. KDRT yang ia alami membuat hidupnya terpuruk.
"Pernikahan saya mengalami hal-hal yang sungguh membuat saya sampai terpuruk. Saya mengalami keterpurukan yang begitu panjang, 29 tahun. Jadi selain pak Arthur memperlakukan saya secara tidak adil, selain secara fisik dia melakukan KDRT," ujar Julie Astuti yang dikutip Suara.com dari akun Tiktok @jawaban.com, Rabu (25/10/2023).
Bahkan kata Julie Astuti, KDRT yang dilakukan Arthur Kaunang sudah kelewat batas. Julie Astuti mengungkapkan bahwa saat hamil delapan bulan adik Tessa Kaunang, ia pernah ditendang sampai terpental.
Baca Juga: Jadi Istri Kedua, Gege Fransiska Ngaku Tak Dapat Restu Istri Pertama: Setelah Punya Anak Mau Gak Mau
"KDRT itu sudah tidak biasa-biasa saja. Selain dia menendang saya pada waktu saya hamil anak kedua, almarhum Genesy Kaunang pada waktu itu kehamilan saya, Tessa sudah ada satu tahun, lalu saya sedang hamil anak kedua dan kehamilan saya mencapai delapan bulan," ucap Julie Astuti.
"Dan tiba-tiba pak Arthur yang sudah lama meninggalkan saya dan dia datang, tiba-tiba waktu saya bukakan pintu dan wajahnya yang saya lihat, tetapi tendangan kakinya," ucap Julie Astuti.
Akibat ditendang sang suami yang mantan rocker, Julie Astuti terpental hingga mengalami pendarahan
"Nah saya kan badannya kan kecil saya terpental, sampai saya mengalami pendarahan yang luar biasa saksinya Tuhan. Hal kedua yang dilakukan Pak Arthur yang sangat parah," katanya.
Baca Juga: Venna Melinda Ngaku Tak Trauma Nikah Lagi: Pasti Semua Perempuan Pengen Enak-enak Dong