Suara.com - Pesulap Pak Tarno kembali menjadi sorotan setelah dirinya tertipu ratusan juta rupiah oleh manajernya sendiri.
Selain itu, Pak Tarno jadi perhatian setelah menceritakan masa lalunya yang sudah ditelantarkan sejak masih kecil.
Pak Tarno kecil sudah ditinggal oleh ibunya sejak ayahnya meninggal dunia. Dia tinggal bersama dengan neneknya yang kehidupannya jauh dari kata bahagia.
Lantas seperti apa fakta kehidupan pesulap pak Tarno? Berikut ulasannya.
1. Belajar Sulap Secara Otodidak
Pak Tarno adalah seorang pesulap yang belajar sulap secara otodidak. Dia menghibur pembeli martabak, terutama anak-anak, dengan melakukan atraksi sulap klasik saat berjualan martabak.
2. Ditelantarkan Ibunya Sejak Masih Kecil
Sejak kecil, Pak Tarno ditelantarkan oleh ibunya setelah ayahnya meninggal saat dia masih berusia 3 tahun. Dia diasuh oleh neneknya, namun kehidupan mereka sangat sulit.
3. Rebus Daun Semanggi Buat Makan
Baca Juga: Pesulap Pak Tarno Kena Tipu Manajernya Sendiri, Disuruh Beli Mobil Malah Uangnya Dibawa Kabur
Kehidupan yang sulit membuat Pak Tarno kesulitan untuk makan. Bahkan dia pernah hanya merebus dedaunan untuk makan. Saat itu pak Tarno tidak bisa membeli beras sehingga dia rela makan daur semanggi dan daun-daun lainnya.