Suara.com - Syifa Hadju menjadi salah satu artis yang ikut demonstrasi bela Palestina di di kedubes Amerika Serikat dan Gedung PBB.
Hal tersebut diketahui dari unggahan foto dan video di Instagram pribadinya. Dia nampak membawa bendera Palestina sebagai bentuk dukungannya terhadap kemerdakaan Palestina yang dijajah oleh Israel.
"Dari sungai ke laut #SaveGaza," tulis caption di foto yang diunggah olehnya.
Dalam foto Syifa Hadju terlihat berkumpul dengan beberapa rekannya. Penampilannya pun langsung disorot warganet yang melihat unggahan tersebut.
Baca Juga: Syifa Hadju Sampai Berdoa di Depan Ka'bah Buat Rebecca Klopper: Sedih Sekali Ntah Kenapa
Banyak yang mengira Syifa Hadju orang Arab. Bahkan warganet dibikin pangling oleh penampilannya.
"Kirain orang Arab asli, ternyata Cipaa," komen salah atu warganet.
"Pangling banget. Kirain Siapa," tutur warganet lainnya.
"Jarang banget nemu artis indo ikut speak up. Poud of you Cipaa," ujar warganet.
"Vibes-nya sudah kayak bella hadid," tutur warganet lainnya.
Baca Juga: Jadi Korban Perjodohan, Jefri Nichol dan Syifa Hadju Hampir Gagal Nikah karena Perbedaan Karakter