5 Fakta Kisah Denny Chandra Mengalami Kehidupan Finansial, Rela Jual Mobil Kesayangan Demi Menyambung Hidup

Ismail Suara.Com
Jum'at, 20 Oktober 2023 | 13:25 WIB
5 Fakta Kisah Denny Chandra Mengalami Kehidupan Finansial, Rela Jual Mobil Kesayangan Demi Menyambung Hidup
Denny Chandra (Instagram/@dennych)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komedian Denny Chandra menceritakan bagaimana dirinya pernah mengalami kesulitan hidup saat tidak ada job untuk dirinya. Hal tersebut dia ceritakan di YouTube Kasisolusi.

Di tahun 2010, komedian yang dulu membentuk grup lawak berjudul Padhyangan itu menjual lima mobil kesayangannya.

Semua dilakukan demi menyambung hidup. Pasalnya selama dua tahun dia tidak sama sekali menerima pekerjaan.

Awalnya dia menjual 4 mobil dan menyisakan satu mobil. Namun mobil terakhir terpaksa dijualnya karena hingga tahun 2013 kondisinya belum juga membaik.

Apa yang membuat Denny Chandra menjual mobil kesayangannya? Berikut fakta-faktanya.

1. Tahun 2010 Mengalami Kesulitan Finansial

Pada tahun 2010, Denny Chandra menghadapi masa sulit. Saat itu pekerjaannya sebagai komedian dan presenter mengalami penurunan. Selama lebih dari dua tahun, Denny merasakan tekanan finansial yang sangat berat.

2. Jual Mobil Kesayangan

Denny Chandra terpaksa menjual empat mobilnya untuk menyambung hidup selama dua tahun lebih sepuluh bulan. Pada tahun 2013, dia juga terpaksa melepas satu mobil lagi, yaitu Alphard, karena uang di rekeningnya semakin menipis. Alphard, mobil andalannya, akhirnya dijual dengan harga Rp250 juta melalui saudaranya.

Baca Juga: Bangkrut, Komedian Senior Denny Chandra Bertahan Hidup dengan Jual 5 Mobil Mewahnya

3. Hasil Jual Mobil Habis Dalam Waktu Singkat

REKOMENDASI

TERKINI