Suara.com - Akun media sosial Yolanda Tamara mendadak diserang warganet usai sebuah cuitan yang menjelek-jelekkan dirinya viral di Twitter/X.
Dalam cuitan yang dibuat akun @konju*** tersebut, perempuan 27 tahun itu dikatakan sering bolos kuliah dan jarang masuk ke kelas.
Selain itu, Yolanda Tamara juga sering tidak ikut mengerjakan tugas kelompok.
"Kuliah kerjaannya cabut, masuk kelas jarang, jadi free rider (menumpang nama) di kelompok orang, tiba-tiba nyaleg. Bener-bener as*," cuit @konju*** pada Rabu (18/10/2023), yang sekarang akunnya sudah nonaktif.
Baca Juga: Boy William Sebut Ayu Ting Ting Sosok Ideal untuk Jadi Istri, Raffi Ahmad Langsung Girang
Yolanda Tamara memang mencalonkan diri sebagai DPR RI untuk daerah Jawa Barat VII, yakni Bekasi, Karawang, dan Purwakarta.
Viralnya cuitan tersebut membuat warganet turut kesal dan menyerang akun Instagram Yolanda Tamara. Terlebih setelah tahu akun @konjugasi tiba-tiba menghilang usai membuat cuitan di atas.
Kini kolom komentar dalam unggahan 13 Juni 2023 lalu berisi cacian dan sindiran untuk Yolanda Tamara. Warganet juga menduga hilangnya akun @konjugasi karena diminta oleh Yolanda Tamara.
"Selain membolos, hobinya membungkam. Anjay," sindir @amatg***.
"Kuliah yang bener, dikritik malah membungkam. Tapi wajar sih, caleg soalnya," imbuh @arraf***.
Baca Juga: Cerita Sara Wijayanto Usir 'Penghuni' Villa saat Syuting Film Indigo
"Belum kepilih aja sudah ngebungkam, apalagi sudah kepilih," ejek @dzak***.