Suara.com - Pengakuan Britney Spears soal pernah melakukan aborsi anak Justin Timberlake, menjadi kabar mengejutkan. Terlebih rahasia ini disimpan sang diva pop selama 20 tahun.
Fakta ini terungkap dalam buku memoar Britney Spears berjudul, The Woman In Me. Katanya, Justin Timberlake tidak senang dengan kabar kehamilan Britney pada saat itu.
"Katanya, kami belum siap memiliki bayi karena masih muda," kata Britney Spears dilansir dari People, Rabu (18/10/2023).
Padahal, Britney Spears sama sekali tidak mau melakukan hal tersebut. "Bagiku, itu adalah salah satu hal paling menyakitkan yang pernah aku alami dalam hidup."
Baca Juga: Britney Spears Akui Pernah Aborsi Anak Justin Timberlake
Ucapan Britney Spears yang mengaku, bahwa keputusan melakukan aborsi adalah hal yang menyakitkan, lantas dikaitkan dengan lagunya, "Everytime".
Dalam video klipnya, Britney Spears digambarkan dalam kondisi yang hancur. Ia bertengkar dengan sang kekasih, tetapi harus tetap menghadapi dunia sebagai seorang artis.
Pertengkaran ini membuat Britney Spears mau bunuh diri. Ia yang menenggelamkan diri dalam bath up, tiba-tiba terbangun di rumah sakit.
Di khayalannya, Britney Spears yang mengenakan baju serba putih melihat satu pasien yang baru saja melahirkan. Perempuan 41 tahun ini melihat ke arah bayi dan kemudian video klip itu selesai.
Di sinilah warganet berspekulasi, lagu "Everytime" yang dinyanyikan Britney Spears terkait dengan keputusannya mengaborsi anak Justin Timberlake. Apalagi lagu tersebut rilis pada 2003, tepat setahun setelah keduanya putus.
Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Sam Asghari, Sosok yang Gugat Cerai Britney Spears usai Setahun Nikah
"Oh, lagu 'Everytime' Britney Spears, ternyata bukan tentang Justin Timberlake, tapi soal bayinya," tulis @rio***** di Twitter.
"'Everytime' yang dinyanyikan Britney Spears, sekarang memiliki arti yang berbeda. Ini sebagai lagu pengantar tidur yang mengatakan betapa ia menginginkan bayinya," ucap @abe*****.