Zaskia Gotik Klarifikasi Jual Rumah Harga Murah, Bukan karena Suami Tersandung Kasus Korupsi

Rabu, 18 Oktober 2023 | 13:14 WIB
Zaskia Gotik Klarifikasi Jual Rumah Harga Murah, Bukan karena Suami Tersandung Kasus Korupsi
Zaskia Gotik [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebelumnya ramai diberitakan Zaskia Gotik menjual rumahnya di Cikarang, Jawa Barat dengan harga miring. Berbagai spekulasi bermunculan sebab sang biduan menjual asetnya itu bersamaan dengan momen dipanggilnya sang suami, Sirajuddin Mahmud ke KPK dalam kasus dugaan korpusi pembangunan gereja di Papua.

Namun akhirnya Zaskia Gotik mengklarifikasi bahwa rumah yang dia jual bukanlah miliknya. Rumah seharga Rp750 juta itu milik adik kandungnya dan dia hanya membantu mempromosikan.

"Untuk jual rumah itu, itu kan rumah adik. Kebetulan adik aku kan memang tinggal di belakang rumah Emak, di Cikarang, nah dia mau pindah ke Bandung, mau tinggal di Bandung," kata Zaskia Gotik, mengutip dari video wawancara unggahan kanal YouTube InsertLive, baru-baru ini.

Zaskia Gotik berdalih adiknya langsung yang memintanya untuk mengiklankan rumah tersebut. Sebab menurut sang adik, rumahnya bakal cepat terjual bila dipromosikan oleh kakaknya yang seorang artis.

Baca Juga: KPK Tengarai Suami Zaskia Gotik Ikut Nikmati Aliran Dana Korupsi Pembangunan Gereja

"Jadi minta tolong dibantu jualin. Ya sudah sini dijualin, mudah-mudahan cepat laku gitu sih," ujar pelantun "Tarik Selimut" ini.

Zaskia Gotik dan suaminya, Sirajuddin Machmud (instagram/zaskia_gotix)
Zaskia Gotik dan suami, Sirajuddin Machmud (instagram/zaskia_gotix)

Meskipun tidak menyinggung soal pemanggilan suaminya oleh KPK, tetapi dapat disimpulkan bahwa aksi Zaskia Gotik menjual rumah tidak ada sangkut pautnya dengan masalah yang menyeret Sirajuddin Mahmud. 

Sebagai informasi beberapa waktu lalu Zaskia Gotik mengiklankan rumah minimalis dengan detail tiga kamar tidur, dua kamar mandi, gudang, hingga garasi.

Rumah tersebut disorot lantaran dijual dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp750 juta dengan harga sewa hanya Rp21 juta per tahun. Padahal rumah tersebut dijual sudah beserta perabotan rumah tangga.

Di sisi lain Sirajuddin Mahmud sudah memenuhi panggilan KPK demi membahas kasus korupsi pembangunan Gereja Kingmi Mile 3 di Kabupaten Mimika, Papua Tengah.

Baca Juga: 4 Kontroversi Sirajuddin Mahmud Suami Zaskia Gotik, Terbaru Dipanggil KPK

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI