Suara.com - Mandi merupakan salah satu aktivitas untuk menjaga kebersihan tubuh. Dengan mandi, penampilan setiap orang menjadi lebih segar dan wangi. Namun mandi ternyata bukan hal penting bagi sebagian artis Indonesia.
Bahkan sederet artis mengaku malas mandi, salah satunya penyanyi Vidi Aldiano yang baru-baru ini mengganti nama panggungnya menjadi VIDI.
Apakah alasan sederet artis malas mandi? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
1. Vidi Aldiano
![Vidi Aldiano [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2023/09/29/94822-vidi-aldiano.jpg)
Vidi Aldiano mengaku malas dengan dalih ahli dermatologi memperbolehkan hanya mandi dua kali dalam seminggu, serta merasa dirinya tidak bau badan. Perkara Vidi Aldiano malas mandi bahkan menjadi bahan pertengkaran paling sering dalam rumah tangganya bersama Sheila Dara sejak Januari 2022.
2. Anya Geraldine

Anya Geraldine mengaku punya kebiasaan mandi seminggu sekali karena terus berada di ruangan ber-AC sehingga tubuhnya tak berkeringat. Namun setahun terakhir, Anya mandi setidaknya sekali sehari lantaran rajin berolahraga.
3. Tasya Farasya

Merasa kulitnya semakin kering gara-gara mandi, Tasya Farasya memutuskan untuk mandi sekali saat akan tidur di malam hari. Tasya Farasya mandi di malam hari untuk menghapus kotoran di badannya selama seharian beraktivitas.
Baca Juga: Tato Bunga Ayu Ting Ting di Bawah Bahu Bikin Seksi, Penampilan Sang Biduan Dipuji Bak Artis K-Pop
4. Donita