Tak Terima Disebut Stres karena Doyan Joget saat Live TikTok, Nursyah Minta Penghujatnya ke Psikiater

Minggu, 15 Oktober 2023 | 17:15 WIB
Tak Terima Disebut Stres karena Doyan Joget saat Live TikTok, Nursyah Minta Penghujatnya ke Psikiater
Ibu Indah Permatasari, Nursyah saat ditemui di kawasan Kapten P. Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/8/2023). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ibu Indah Permatasari, Nursyah, kembali menarik perhatian warganet karena aksi joget setiap melakukan siaran langsung di TikTok.

Bukannya mendapat dukungan, warganet justru ramai menghujat tingkah Nursyah di live TikTok. Bahkan sampai ada yang menyebut Nursyah sedang stres.

Nursyah Ibu Indah Permatasari (Instagram)
Nursyah Ibu Indah Permatasari (Instagram)

Tidak terima dengan banyaknya hujatan yang dilontarkan warganet, Nursyah pun membela diri saat live di TikTok baru-baru ini.

"Saya mengaji kan salah semua katanya, saya joget (dibilang) gila, stres. Tapi mereka nikmati. Nikmatin tuh joget-joget saya dengan daun-daun, tanaman hias," protes Nursyah, dikutip dari unggahan @lambe_danu pada Minggu (15/10/2023).

Baca Juga: Orangtua Arie Kriting Ngakak saat Anaknya Dituding Pakai Guna-Guna untuk Dapatkan Indah Permatasari

Nursyah pun menjelaskan alasannya selalu berjoget ketika live.

"Sabtu, Minggu, saya harus bahagia, joget-joget, jungkir balik urusan saya yang penting saya membahagiakan orang. Membahagiakan diriku," sambungnya.

Profil Nursyah Ibu Indah Permatasari (Instagram/@mustaminnursyah)
Nursyah Ibu Indah Permatasari (Instagram/@mustaminnursyah)

Tidak ingin semakin sakit hati, Nursyah pun menghapus semua komentar-komentar buruk.

"Ini yang kurang ajar ini, namanya iri orang jahat ini. Kalo ada yang kurang ajar saya hapus. Iya aku block," imbuhnya sambil tetap menghapus komentar warganet.

Nursyah pun meminta warganet yang menghujatnya untuk memeriksakan diri ke psikiater.

Baca Juga: 11 Potret Meriah Ulang Tahun Anak Arie Kriting dan Indah Permatasari di Rumah Baru

Mendengar alasan Nursyah selalu berjoget membuat warganet yang lain terheran-heran.

"Kok bisa bilang buat membahagiakan orang, tapi anak kandung sendiri gak," sindir @yann***.

"Serius nanya, ini ibunya Kak Indah?" tanya @dini*** tidak percaya.

"Alhamdulillah punya ibu tidak seperti itu," canda @avail***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI