Curhatan Pilu Lolly di Balik Senyum: Aku Tidak Punya Siapapun untuk Dituju

Jum'at, 13 Oktober 2023 | 17:15 WIB
Curhatan Pilu Lolly di Balik Senyum: Aku Tidak Punya Siapapun untuk Dituju
Lolly, anak Nikita Mirzani. (Instagram/@1aurabd)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laura Meizani Mawardi alias Lolly kembali mencurahkan isi hatinya melalui unggahan Instagram story. Anak Nikita Mirzani itu lewat unggahannya tersebut bercerita soal dirinya yang sedang melalui banyak hal di balik senyumannya.

"Kalian melihat aku tersenyum, tetapi ketahuilah bahwa semua orang sedang mengalami sesuatu. Kita tersenyum melaluinya, kita melewatinya, kita mengatasinya, kita melakukan perjalanan ke sana," kata Lolly dalam unggahannya, Jumat (13/10/2023).

Curhatan Lolly, anak Nikita Mirzani (Instagram/@1aurabd)
Curhatan Lolly, anak Nikita Mirzani (Instagram/@1aurabd)

Lolly mengatakan bahwa senyumannya itu justru sedang berusaha untuk menutupi sesuatu yang terjadi pada dirinya. Senyuman itu pula caranya untuk terlihat baik-baik saja.

"Kita melakukan semua hal ini untuk mencoba menutupi apa yang kita alami atau hanya mencoba untuk melewatinya sebaik mungkin dan itulah yang aku lakukan sekarang, aku menjalani musim ini sebaik mungkin," ujar Lolly.

Baca Juga: Tak Ada Tangisan Jessica saat Mirna Sekarat, Sandy Salihin: Dia Menikmati Perhatian

Lolly mengatakan senyuman itu bukan berarti dia sedang berusaha lari dari masalahnya, karena dirinya juga tidak memiliki siapa pun sebagai tempat bernaung.

Lolly. (Instagram/@1aurabd)
Lolly. (Instagram/@1aurabd)

"Aku tidak pernah lari dari apapun, karena aku tidak pernah punya siapa-siapa untuk dituju. Aku selalu berada dalam situasi di mana aku terpaksa menghadapinya sendiri," lanjut Lolly.

Karena itu, anak sulung Nikita Mirzani ini berusaha untuk menghadapi segala sesuatu yang terjadi dalam hidupnya dan belajar banyak hal tentang dirinya, meskipun harus terjebak dalam ruang gelap.

"Aku ingin menjadi orang yang paling bahagia dan belajar sebanyak mungkin yang bisa aku pelajari tentang diri aku dan terkadang itu berarti aku harus pergi ke tempat yang gelap untuk mencapai titik itu," imbuh Lolly.

Menurut remaja 16 tahun ini, sesuatu yang lama memang harus ditinggalkan atau dilepaskan untuk mendatangkan sesuatu yang baru dan memulai hidup dari awal meskipun tak mudah.

Baca Juga: Jessica Tanoe Melahirkan, Adab Istri Hary Tanoe Nengok Bayi Dicap Berbahaya: Awas Bawa Bakteri

"Itu tidak mudah untuk dilakukan, tapi saat ini itulah satu-satunya cara," ucap Lolly.

Karena, cara seperti itulah yang membuat Lolly bisa memiliki pandangan berbeda. Lolly pun percaya bahwa segala sesuatu yang terjadi pada hidupnya ini pasti karena suatu alasan.

"Aku adalah seorang yang percaya segala sesuatu terjadi karena suatu alasan, situasi terjadi dan aku tidak bisa mengendalikannya," tutur Lolly.

Kini, Lolly pun merasa dirinya jauh lebih diberkati di tempat yang baru dan bersyukur telah mendapat kedamaian tersebut.

"Aku sangat diberkati berada di sini dan yang bisa aku lakukan hanyalah belajar dari hal itu dan bersyukur. Karena hanyalah belajar dari hal itu dan bersyukur karena aku mendapatkan hal tersebut," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI