Suara.com - Kasus penyebaran video asusila yang menyeret nama artis Rebecca Klopper hingga kini masih terus berjalan. Terkini, kepolisian berhasil meringkus admin akun Twitter dedekkugem yang membagikan video asusila Rebecca Klopper.
Kabar ini tentunya disambut baik oleh Rebecca Klopper yang video pribadinya tersebar di media sosial.
Melalui akun Instagram pribadinya, Becca membagikan kabar gembira tersebut melalui Story. Dia juga sempat menyelipkan lagu Look What You Made Me Do dari Taylor Swift.
Belum berhenti sampai di situ, suka cita kekasih Fadly Faisal ini juga ditampakkan dengan mengunggah beberapa pesan dukungan dari para pengikutnya.
Ya, di tengah ramai perdebatan terkait video syur miliknya yang beredar, ada pula warganet yang tetap memberikan dukungan kepadanya. Terlebih video yang bereda diduga bukan untuk konsumsi publik.
Rebecca Klopper juga menyelipkan caption hangat usai mengetahui dirinya mendapat dukungan dari penggemar. Ia mengaku terharu bahkan hingga menangis lantaran membaca dukungan yang diberikan untuknya.

"Stop pada bikin aku nangis ya, sayang banget banget banget," tulis Rebecca Klopper sembari melampirkan potongan chat berisi dukungan dari beberapa akun.
Kabar bahagia ini dibagikan ulang oleh akun Instagram lambe__danu. Meski perdebatan masih saja bermunculan, namun beberapa warganet berharap agar Rebecca Klopper bertaubat dan tak mengulangi hal serupa.
Becca juga diminta tak buru-buru muncul ke publik. Pasalnya ia sempat menerima kritik lantaran muncul untuk promosi film tatkala kasus video syurnya masih menjadi perbincangan hangat.
Baca Juga: 'Diselingkuhi hingga Video Syur Tersebar', Laura Basuki Jadi Trending Topic
"Oke kalau merasa jadi korban, setelah ini tobat deh jangan ulangi lagi. Anggap ini Allah kasih teguran, aib-aibnya dibuka biar sadar," tulis seorang warganet.