Suara.com - Genre horor masih jadi primadona bagi penonton film Indonesia. Di 2023 ini kembali akan diramaikan dengan salah satu film horor yang dinanti-nantikan berjudul Lampir.
Awalnya, banyak yang menduga-duga siapa sosok Lampir dalam film besutan rumah produksi Sinergi Pictures ini. Karena selama ini, sosok Lampir dikenal sebagai sosok menyeramkan dalam cerita kolosal Misteri Gunung Merapi.
Namun di film Lampir, sosok yang dikenalkan sedikit berbeda. Hal itu terungkap setelah trailer film ini resmi dirilis sejak 6 Oktober 2023.
Dalam trailer film Lampir memperlihatkan perempuan cantik yang mengenakan gaun pengantin putih berubah menjadi menakutkan, membuat calon mempelai laki-laki dan teman-temannya panik. Mereka pun kompak meneriakan satu kata kunci "Siapa Itu".
Baca Juga: Diangkat dari Game Online, Film Pamali: Dusun Pocong Angkat Mitos Adat Istiadat yang Dilanggar
Situasi semakin tegang saat muncul sosok wanita berkuku panjang dengan dua wajah yang berbeda dengan tawanya yang melengking membuat mereka ketakutan.
Lampir sendiri bercerita mengenai sepasang kekasih, Wendy (Jolene Maire) dan Angga (Rory Asyari) yang tengah sibuk mempersiapkan pernikahan mereka. Bersama teman-teman, mereka pun memilih sebuah vila megah bergaya vintage untuk melakukan pemotretan pre-wedding.
Rupanya, vila tersebut merupakan tempat keramat di mana Mak Lampir berdiam. Konon, ia bernafsu menjadi manusia tercantik dan abadi. Mak Lampir melakukan permainan yang mematikan.
Lampir dibintangi Ardina Rasti, Ge Pamungkas, Jolene Maire, Rory Asyari, Gandhi Fernando, Hana Saraswati, dan Sheila Salsabila. Film yang disutradarai Kenny Gulardi akan diputar di seluruh bioskop Tanah Air pada akhir 2023.
Baca Juga: Sinopsis The Exorcist: Believer, Kembalinya Iblis yang Merasuki Anak-anak