Lantas, seperti apakah biodata dan profil Krisna Mukti, artis salah disangka sebagai Krishna Murti? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Profil Krisna Mukti
Krisna Mukti merupakan seorang aktor yang juga berkarir di dunia politik. Ia mampu membuktikan perannya sebagai wakil rakyat yang menduduki jabatan sebagai Komisi X DPR RI periode 2014-2019 dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa.
Pria lulusan Sastra Belanda Universitas Indonesia ini mulai dikenal oleh masyarakat melalui aktingnya sebagai Wahyu dalam sinetron Aku Ingin Pulang. Dalam sinetron tersebut, Krisna beradu akting dengan artis Cornelia Agatha. Tak hanya itu, Krisna juga pernah memperoleh peran antagonis di sinetron Cinta Berkalang Nada sebagai Ardi.
Ia juga telah membintangi sejumlah sinetron, adapun beberapa di antaranya yaitu Azizah (2007-2008), Kasih dan Amara (2008-2009). Aishiteru (2011), sampai sinetron remaja Ganteng-Ganteng Serigala (2015).
Tak hanya itu, pria kelahiran Jakarta pada 5 Februari 1969 ini juga pernah memandu sejumlah acara televisi, di antaranya yaitu Nikah Gratis (RCTI), Tak Tik Boom (Trans 7), dan Tukang Odong-Odong Naik Haji (ANTV).
Untuk kehidupan pribadi sendiri, dulunya Krisna lebih sering memilih untuk tidak menjalin hubungan. Akibatnya, karena adanya fakta tersebut, gosip miring pun menimpa Krisna Mukti. Tak sedikit masyarakat yang menyebut bahwa Krisna merupakan seorang gay.
Pada tahun 2013, Krisna diam-diam menikahi seorang penyiar radio bernama Devi Nurmayanti secara siri. Meskipun sempat menikah resmi pada 24 Juni 2014, tetapi sayang hubungan keduanya kandas dan resmi bercerai pada 11 Agustus tahun berikutnya.
Saat usianya yang ke 49 tahun, Krisna mengundurkan diri dari PKB dan memilih bergabung dengan Partai Nasdem bersama beberapa artis lainnya untuk bertarung pada Pemilu 2019.
Baca Juga: Profil Meirizka Widjaja, Ibu Gregorius Ronald Tanur Tersangka Penganiaya Pacar Hingga Tewas
Kontributor : Syifa Khoerunnisa