
8. Enzy Storia berjumpa pula dengan Cinta Laura yang turut hadir dalam Gala Dinner PFW 2023. Dua artis blasteran ini kompak berfoto dengan Eiffel Tower sebagai latar belakang. Kenakan dress yang cukup mirip pesona Enzy Storia tampak menonjol.

9. Lagi-lagi Enzy Storia sukses membuat publik terpana dengan kecantikan wajahnya yang paripurna ketika foto bersama Cinta Laura dan Tasya Farasya. Senyum simpul yang tersungging di bibir Enzy sukses bikin netizen jatuh hati pada pesona istri Molen Kasetra itu.

10. Penampilan Enzy Storia yang berwajah bule memang tak pernah gagal bikin semua mata tertuju padanya. Tak ayal postingannya diserbu rekan sesama artis yang memberinya pujian selangit atas kecantikan wajahnya yang sangat luar biasa.

Melihat deretan potret Enzy Storia saat hadir di Gala Dinner PFW 2023 menunjukkan sosoknya yang sangat memikat. Aura glamor dan classy terpancar kuat lewat penampilannya yang stunning. Bagaimana menurutmu?
Kontributor : Safitri Yulikhah