Suara.com - Artis Lucinta Luna kerap membuat kontroversi. Kali ini Lucinta Luna mengaku tengah mengandung anak dari sang kekasih, Alan Boltian.
Bahkan Lucinta Luna mengklaim kandungannya mencapai 6 minggu atau sekitar 1,5 bulan.
Dalam akun Instagramnya, Lucinta Luna mengunggah potret diri seraya memegang perut buncitnya. Lucinta Luna tampak memakai dres hitam tanpa lengan dan memakai bando.
Melalui keterangan fotonya, Lucinta Luna menuliskan pesan untuk calon bayinya.
"tenang yah anakkuh sayang," tulis Lucinta Luna yang dikutip Suara.com, Minggu (1/10/2023).
Lucinta Luna juga mengklaim auranya terpancar saat mengandung bayinya. Ia berjanji akan merawat bayinya.
"Aura BumiL begitu cantik terpancar ketika mengandung anak2 kami … dan Mamalomeh akan berjuang terus merawatmu nakk Baby Salmon dan Octopus," papar Lucinta Luna.
"Mamalomeh pengen kalian stelah besar nanti jadi orang yang sukses yang bisa bikin bangga Papa Alan dan Mamalomeh … ," sambungnya.
Unggahan Lucinta Luna tersebut langsung dibanjiri komentar netizen. Netizen ramai-ramai salah fokus dengan bentuk perut Lucinta Luna tak seperti wanita hamil kebanyakan. Bahkan netizen menyebut perut Lucinta Luna berbentuk kotak.
Baca Juga: Lucinta Luna Lakukan Maternity Shoot, Penampilannya Dirujak: Kayak Pakai Kain Kafan
"Kok bentuk hamil nya petak bang," kata akun @dia***.