Suara.com - Madeena menjadi salah satu penyanyi pendatang baru yang tengah menapaki karier di dunia musik. Maka ketika mendapatkan kesempatan untuk menyanyikan jingle "Stop Boros Pangan", siswi kelas 11 ini pun tak mau menyia-nyiakan kesempatan.
Jingle "Stop Boros Pangan" merupakan kampanye yang digagas oleh Badan Pangan Nasional/National Food Agency. Madeena kemudian berkesempatan menyanyikan jingle tersebut di acara perayaan Internasional Day of Awareness of Food Loss & Waste di sebuah hotel di Jakarta, baru-baru ini.
Madeena pun tampil memukau di depan para pejabat dan orang-orang penting. Madeena bahkan mendapat pujian langsung dari Endang Setyawati Thohari yang merupakan anggota Komisi IV DPR RI. "Suaramu bagus sekali, saya suka. Kamu pasti bisa jadi artis terkenal," ujar Endang,
Madeena pun mengaku bangga mendapat pujian tersebut. "Alhamdulillah, tapi hal itu membuat Deena termotivasi untuk terus menggali potensi saya di bidang tarik suara," kata Madeena bangga.
Baca Juga: Sempat Ramai Kabar Pelecehan Seksual, Dodi Hidayatullah eks Adam Musik Lepas Status Duda
Jingle "Stop Boros Pangan" menjadi sebuah catatan berkesan buat Madeena. Apalagi untuk kali pertama Deena tampil di acara formal dan di hadapan orang-orang penting
"Saya kaget banget ketika harus menyanyikan jingle 'Boros Pangan' di hadapan pejabat negara, politikus, dan pejabat Badan Pangan Nasional. Waktu naik panggung, saya sempat gemetar," imbuh Madeena.
Sebelumnya, Badan Pangan Nasional menggelar Lomba Video Gerak Tari Kreasi dari Jingle "Stop Pemborosan Pangan". Jingle Stop Pemborosan Pangan telah dirilis pada HUT ke-2 Badan Pangan Nasional di Kupang, Nusa Tenggara Timur pada Agustus lalu oleh Kepala NFA, Arief Prasetyo Adi.
Lomba ini diadakan secara online melalui sarana media sosial seperti YouTube, Instagram dan TikTok dan telah dibuka sejak 10 September dan akan ditutup pada 10 Oktober 2023. Adapun nantinya pengumuman lomba dapat dilihat pada Instagram NFA.
Baca Juga: Ninaya Cerita Hempaskan Cowok Toxic di Lagu Lepas Darimu