Suara.com - Arifin Putra mengukir prestasi di kancah perfilman dunia dengan terlibat di film Parallel. Ia akan beradu akting dengan bintang Games of Thrones, James Cosmo.
Selain dua aktor tersebut, ada nama Hannah Al Rashid yang juga ikut tergabung dalam film Parallel. Hadir pula Philip Hulford yang pernah membintangi film Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One.
Arifin Putra memaparkan, Parallel merupakan film independen Inggris dengan genre horor. Kisahnya mengenai seorang ayah yang mencari anaknya namun dengan melewati dimensi lain.
"Di situ menjadi jadi karakter utama. Tapi untuk nama dan lain-lain mungkin belum bisa sharing," kata Arifin Putra ditemui di JCC, Jakarta Pusat pada Jumat (29/9/2023).
Menariknya, Arifin Putra tidak melalui proses casting untuk mendapatkan peran ini. Sebab aktor 36 tahun itu sempat beberapakali kali terlibat proyek di Inggris.
"Ini sudah ketiga kali di Inggris dan nggak melewati casting. Kalau yang sebelumnya, iya (casting)," ujar Arifin Putra.
"Walaupun sutradaranya baru kenal, tapi sudah mendapat referensi. Dia yakin, tapi ada takutnya dikit, ini gimana? Sudah siap belum," katanya lagi.
Arifin Putra bersyukur proses syuting yang dilakukan selama beberapa minggu di Inggris berjalan lancar. Rencananya jika sesuai jadwal, film Parallel akan tayang 2024.
Baca Juga: IdeaFest 2022 Hadirkan Program Nexspace, Berikan Kesempatan Akselerasi Bisnis bagi Startup