Suara.com - Lolly dikabarkan ditahan usai dirinya diusir oleh orangtua angkatnya, Mami Eda. Dia juga dikabatkan ditahan karena dilaporkan sebagai anak hilang.
Hal tersebut dikabarkan secara langsung oleh Nikita Mirzani usai dirinya mendapatkan informasi bahwa Lolly ditahan.
“Lolly lagi di kantor polisi, kamu kasih tahu maminya, diusir sama Mama Eda. Dia ditahan di kantor polisi London,” tulis seseorang yang mengirim pesan pada Nikita Mirzani.
Bahkan orang tersebut sampai mengirimkan foto bahwa Lolly yang sedang berada di kantor polisi London.
Baca Juga: Nikita Mirzani Bongkar Alasan Lolly Takut Pulang ke Indonesia: Sudah Banyak Kebohongannya
Namun, Lolly membantah klaim sang ibu yang menyebutnya dtahan di Inggris. Dia juga tak terima apabila dirinya dikatakan diusir dari rumah oleh Mami Eda. Bantahan tersebut diungkapkannya melalui live di TikTok pada Rabu, 27 September 2023.
Ia menjelaskan dirinya sudah pindah dari rumah Mami Eda tetapi bukan diusir seperti tuduhan ibunya. Ia juga mengaku tidak ditahan karena kondisinya saat ini baik-baik saja dan dirinya sedang berada di kos.
"Gua mau sendiri bukan diusir, karena nggak enak juga sama Eda, apalagi nyokap gua kan begitu. Entah kenapa dia bilang gua diusir, dan gua ditahan, gua masih bingung," ujar Lolly.
Selain itu, Lolly memastikan kondisinya sampai saat ini masih dalam kondisi baik-baik saja.
"Jadi cuma pengen kasih tahu kalian, bahwa aku nggak apa-apa, nggak mau drama-drama. Aku sama Eda baik-baik," sambung Lolly.
Baca Juga: Masih Berseteru dengan Lolly, Nikita Mirzani Tulis Pesan Rindu Mendiang Sang Ibu Bikin Netizen Mewek
Lebih lanjut Lolly mengaku keluar dari rumah Mami Eda lantaran tak enak melihat ibunya terus-terusan menghujat Mami Eda. Ia merasa malu jika harus tinggal disana.
"Apalagi Eda dikatain keluarga monyetlah, keluarga miskin, aku yang malu. Udah tinggal di situ harus berterima kasih, malah dijelek-jelekin," tuturnya.
"Daripada Mami Eda tambah banyak masalah karena aku ada di situ, aku juga sudah punya tempat sendiri, ngekos di UK," terangnya.
Kemudian ia meminta warganet untuk tidak bertanya lagi terkait dirinya yang ditahan di kepolisian Inggris, karena semua merupakan fitnah.
"Sudah jangan ditanya dipenjara, emang gua kriminal, gua dipenjara? Nggak ada yang dipenjara ya Allah ada aja, aku aman-aman aja," perintah Lolly.
Lolly juga memastikan tinggal sendiri karena ingin tidak ingin merepotkan otang lain.
"Aku tinggal sendiri biar nggak ada yang aku bebani. Yang bilang aku ditahan, dipenjara itu nggak benar, jangan percaya," terangnya.
Kontributor : Anistya Yustika