Sering Pamer Kebersamaan dengan Larissa Chou dan Yusuf, Ikram Rosadi Kena Julid: Pekerjaannya Apa Pak?

Sumarni Suara.Com
Rabu, 27 September 2023 | 11:48 WIB
Sering Pamer Kebersamaan dengan Larissa Chou dan Yusuf, Ikram Rosadi Kena Julid: Pekerjaannya Apa Pak?
Larissa Chou dan Ikram Rosadi. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sontak saja, komentar tersebut mendapat balasan dari warganet lainnya. Banyak warganet yang membela Ikram Rosadi.

"Kepo amat lu? Ngurusin hidup orang lain," nyinyir warganet.

"Itu mobil lakinya beg*, Mini Cooper mobilnya. Kalau punya cici Honda," terang warganet.

"Sirik bilang woy! Gak usah ganggu keharmonisan pasutri kesayangan kita semua," bela warganet.

Untuk diketahui, Ikram Rosadi merupakan salah satu pengusaha di bidang properti. Terlihat dari biodatanya, ia merupakan captain dari bisnis properti seperti Cluster Mega Bodas dan Benteng Artha Residence di daerah Bandung.

Selain itu, ia juga diketahui sebagai salah satu aktivis pada organisasi kepemudaan yakni Pemuda Pancasila (PP). Pada organisasi tersebut Ikram menjabat sebagai wakil sekretaris.

Ikram Rosadi juga mengemban amanah sebagai ketua regional wilayah untuk 234 Solidarity Community Bandung Barat, yang masih merupakan bagian ormas Pemuda Pancasila.

Kontributor : Anistya Yustika

Baca Juga: 9 Potret Kebersamaan Yusuf Anak Larissa Chou dengan Ikram Rosadi, Sukses Bikin Melting

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI