Singgung Soal Etika, Keluarga Besar Larang Band T'Koes Bawakan Lagu Koes Plus: Kesabaran Kami Sudah Habis!

SumarniYuliani Suara.Com
Senin, 25 September 2023 | 11:36 WIB
Singgung Soal Etika, Keluarga Besar Larang Band T'Koes Bawakan Lagu Koes Plus: Kesabaran Kami Sudah Habis!
Band T’Koes [Instagram/@tkoes_ig]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keluarga besar grup musik Koes Plus melarang band T’Koes membawakan lagu-lagu Koes Plus. David Koeswoyo, Damon Koeswoyo, Rico dan Sari Koeswoyo mengumumkan hal itu di media sosial mereka pada 22 September 2023.

"Kami menyatakan bahwa terhitung hari ini keluarga besar Koes Plus melarang dan tidak memberikan izin kepada band T’Koes untuk membawakan karya cipta dari keluarga besar Koes Plus," kata Sari Koeswoyo dikutip dari unggahan di Instagram pribadinya, Semin (25/9/2023).

"Dan segala sesuatu yang terkait dalam kegiatan bermusik dan atau dalam bentuk apapun baik komersil maupun non-komersil,” sambungnya lagi.

Sari Koeswoyo melanjutkan keputusan itu diambil atas musyawarah keluarga. Mereka bermaksud pelarangan itu menjadi pembelajaran bagi band-band pelestari di Indonesia.

Baca Juga: Obati Rindu Usai 11 Tahun, SMTOWN Live 2023 Bawa Kado Spesial Buat Fans Indonesia

“Kami tidak tebang pilih. Hal ini kamu lakukan agar menjadi pembelajaran untuk kita semua serta khususnya band-band pelestari di manapun berada di seluruh Indonesia,” tuturnya.

Sari Koeswoyo juga menyinggung etika band T'Koes terkait pelarangan ini. Ia menegaskan masalah ini tak berhubungan dengan uang atau royalti.

“Ini bukan perkara uang atau royalti ya. Ini masalah yang berulang terkait attitude. Dan kesabaran kami sudah habis,” tegasnya

Namun, Sari Koeswoyo belum memberikan penjelasan soal etika T’Koes yang dimaksud.

Sebagai informasi, T’Koes adalah grup musik tribute yang selalu membawakan lagu-lagu Koes Plus dan berpenampilan seperti mereka.

Baca Juga: Aksi Kocak Super Junior di SMTOWN Live hingga Baju Donghae bikin Penonton Istighfar

Unggahan Sari Koeswoyo itu lantas diunggah kembali akun @lambe_turah. Warganet pun menyayangkan pelarangan tersebut karena menilai T'Koes telah mengenalkan lagu-lagu lawas ke generasi muda.

"Sumpah, padahal band T'Koes keren banget dan kebanyakkan anak muda tau lagu KoesPlus ya karena dengerin T'Koes," komentar @say***.

"Padahal T'Koes band keren kalo bawain lagu-lagu Koes Plus ;") Feelnya dapat dari sekian banyaknya band-band yang bawain lagu Koes Plus hiks. Denger mereka tampil auto flashback," imbuh @cla***.

"Harusnya dimaintaince, bandnya bagus kok.Melestarikan juga, malah dilarang. Kenain aja royalti, sayang banget. Kemarin-kemarin kemana aja," timpal @rya***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI