Cho Yi Hyun akan berperan jadi Jung Soon Deok, menantu kedua dari keluarga wakil perdana menteri pertama. Jung Sook Deok juga menjalani kehidupan ganda sebagai mak comblang terbaik di Kota Hanyang dengan nama Nyonya Yeo Joo.

Park Ji Young berperan sebagai wanita yang berkuasa bernama Park So Hyun. Juga dikenal sebagai Nyonya Park, Park So Hyun berhasil membuat suaminya jadi menteri, adik laki-lakinya menjadi byungpan atau mirip dengan menteri pertahanan nasional di Dinasti Joseon, dan adik bungsunya sebagai selir.
Jo Han Chul akan berperan sebagai Raja di drama The Matchmakers. Dia ingin ketiga anak perempuan Dr. Maeng menikah dalam waktu dua bulan. Jung Shin Hye akan menjadi putri pertama Dr. Maeng yang bernama Maeng Ha Na.

Sementara itu, Park Ji Won juga akan bergabung di drama The Matchmakers sebagai putri kedua Dr. Maeng yakni Maeng Doo Ri. Dia adalah seorang novelis yang berpenampilan seperti laki-laki.
Alasan Nonton The Matchmakers

The Matchmakers sayang banget untuk dilewatkan kalau kamu penyuka drama yang bergenre sejarah romantis. Apalagi drama ini bertabur pemain berbakat yang sudah mengesankan pemirsa lewat karya-karya sebelumnya.
Ini adalah drama baru Rowoon selain Destined With You yang kini masih tayang. Aktor ganteng kelahiran tahun 1996 ini juga jadi guest role di drama baru Netflix A Time Called You. Sementara itu, The Matchmakers adalah drama baru Cho Yi Hyun yang patut dinanti selain All of Us Are Dead Season 2.

Jo Han Chul dari Reborn Rich juga akan bergabung di drama Gyeongseong Creature. Park Ji Young baru-baru ini menamatkan Revenant, Jung Shin Hye memikat penonton di My Perfect Stranger, Park Ji Won pernah jadi guest role di Curtain Call, dan masih banyak lagi pemain keren lainnya.
Itu dia sinopsis The Matchmakers, drama rom-com sejarah baru dari Rowoon dan Cho Yi Hyun yang siap rilis bulan depan.
Baca Juga: Mulai Curi Perhatian, Intip 8 Pesona Lee Yoo Bi di The Escape Of The Seven
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar