4 Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi, Bakal Tayang di Lebaran 2024

Ismail Suara.Com
Jum'at, 22 September 2023 | 17:41 WIB
4 Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi, Bakal Tayang di Lebaran 2024
Badarawuhi, Karakter Hantu Cantik di Film KKN Desa Penari yang Diperankan Aulia Sarah (instagram/kknmovie)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film Indonesia terlaris sepanjang masa, KKN di Desa Penari akan diproduksi sekuelnya. Kisahnya akan berfokus pada Badarawuhi.

KKN di Desa Penari pertama kali dirilis pada 30 April 2022. Siapa sangka kisah yang berawal dari thread horor viral di Twitter ini disukai banyak orang.

Jumlah penonton KKN di Desa Penari mencapai angka 10 juta. Tak heran jika Manoj Punjabi sebagai produser rumah produksi MD Pictures ingin melanjutkan kesuksesan film ini.

Berbeda dari film pertama, KKN di Desa Penari tidak akan sutradarai oleh Awi Suryadi. Ada beberapa info yang dibagikan oleh Manoj Punjabi terkait penggarapan film ini.

Baca Juga: Sewu Dino Dikritik Gunakan Bahasa Jawa Campur-Campur, Bayu Skak Pasang Badan

Termasuk jadwal tayang, berikut sederet fakta film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi yang  dinantikan banyak orang.

1. Disutradarai oleh Kimo Stamboel

Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)
Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)

Kimo Stamboel dipercaya oleh Manoj Punjabi untuk menjadi sutradara KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi. Hal ini diumumkan lewat akun Instagram @kknmovie pada Kamis (21/9/2023).

Kimo Stamboel bukan orang baru lagi di genre horor. Sebelumnya Kimo telah mengarahkan Ratu Ilmu Hitam, Ivanna, Jailangkung: Sandekala serta Sewu Dino.

2. Berfokus pada Badarawuhi

Baca Juga: Ada Digelar Secara Diam-diam, Ini 10 Momen Lamaran Artis Paling Bikin Baper di Tahun 2022

Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)
Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)

Sesuai dengan judulnya, KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi akan berfokus pada siluman ular tersebut. Dalam film pertama, Widya harus menghadapi teror Badarawuhi yang membuat nyawa dua temannya melayang.

Konon, Badarawuhi adalah penunggu Desa Penari yang diusir dari kerajaan pantai selatan karena merasuki salah satu tubuh penari. Sebelum menjadi siluman, dia adalah seorang penari berbakat.

3. Aulia Sarah Belum Pasti Gabung

Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)
Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)

Sosok Badarawuhi dalam film pertama diperankan oleh Aulia Sarah. Namun sang aktris belum dipastikan akan kembali memerankan karakter tersebut.

Akting Aulia Sarah sebagai Badarawuhi sukses memukau pemirsa. Jika diganti, netizen penasaran siapa yang cocok memerankan sosok makhluk halus yang menjadi 'nyawa' dari kisah KKN di Desa Penari ini.

4. Tayang Lebaran 2024

Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)
Fakta Film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi (Instagram/@kknmovie)

Manoj Punjabi sebelumnya telah mengumumkan KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi akan dirilis pada Lebaran 2024. Jadwal perilisan sama dengan film pertamanya, yang terbukti menarik banyak penonton.

Sayangnya belum diungkap seperti apa jalan cerita atau sinopsis KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi. Para pemain utamanya juga belum diumumkan.

Demikian sederet fakta film KKN di Desa Penari 2: Badarawuhi yang akan dirilis tahun depan.

Kontributor : Chusnul Chotimah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI