Biodata dan Profil Ustaz Ebit Lew: Dituding Melecehkan Muridnya, Mondy Tatto

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 21 September 2023 | 17:37 WIB
Biodata dan Profil Ustaz Ebit Lew: Dituding Melecehkan Muridnya, Mondy Tatto
Ebit Irawan Ibrahim Lew atau Ebit Lew. (Instagram/@ebitlew)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Berikut biodata Ebit Lew:

  • Nama asli: Ebit Irawan bin Ibrahim Lew (Lahir Lew Yun Pau)
  • Tempat, tanggal lahir: Muadzam Shah, Pahang, Malaysia, 21 Desember 1984 (umur 38).
  • Status pernikahan: Menikah
  • Profesi: Pengusaha, pendakwah independen, penyiar media
  • Almamater: Universiti Putra Malaysia

Ebit Lew laporkan Mondy Tatto

Ebit Lew kini mengambil langkah hukum usai mendapaat tudingan dari muridnya sendiri.

Terpantau dari Instagram sang ustaz, Ebit melayangkan laporan kepada Mondy melalui Balai Polis Malaysia.

Ebit merasa difitnah usai Mondy membuat pengakuan dilecehkan oleh guru spiritualnya sendiri.

"Bismillah. Baru sampai dari Jeddah jam 12 malam tadi terus ke Balai Polis (kantor polisi) buat report mengenai fitnah-fitnah melampau yang langsung tidak berasas ke atas saya," tulis Ebit via unggahan Instagram.

"Saya serahkan pihak polisi untuk mengambil tindakan. Saya juga telah menyerahkan kepada pihak peguam saya untuk tindakan selanjutnya," lanjut Ebit.

Kekinian, Mondy dipanggil oleh Kepolisian Malaysia sebagaimana yang disampaikan oleh Wakil Kepala Kepolisian Selangor, Datuk S. Sasikala Devi.

Kontributor : Armand Ilham

Baca Juga: Biodata dan Agama Mondy Tatto: Ngaku Dilecehkan Ustaz Ebit Lew, Ini Kronologinya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI