Caren Delano Habiskan Duit Lebih Banyak Oplas Hidung di Korea Ketimbang di Turki, Tembus Sampai Rp 300 Juta

Sumarni Suara.Com
Selasa, 19 September 2023 | 14:00 WIB
Caren Delano Habiskan Duit Lebih Banyak Oplas Hidung di Korea Ketimbang di Turki, Tembus Sampai Rp 300 Juta
Caren Delano di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (11/9/2023). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Caren Delano mengaku menggelontorkan banyak uang buat menjalani operasi hidung di Korea Selatan ketimbang di Turki. Nominalnya mencapai Rp 300 juta.

"Lebih mahal dua kali lipat. Hampir 20 ribu dollar," kata Caren Delano di akun YouTube HepiNews yang diunggah baru-baru ini.

Caren Delano mengatakan kalau ini operasi plastik keduanya. Sebelum di Korea, dia memang sempat menjalani operasi di Turki.

"Yang pertama di Turki bisa dibilang gagal. Tapi saya nggak salahkan dokternya," tuturnya.

Baca Juga: Bindeng Seumur Hidup Jadi Alasan Caren Delano Oplas Hidung

Host Pagi Pagi Ambyar menyebut keputusannya bolak-balik operasi hidung bukan tanpa sebab. Dia bilang bukan karena ingin tampil lebih memesona.

"Mungkin dari kecil, dari lahir aku punya hidung yang bengkok. Waktu di usia sekitar SMP pernah masuk rumah sakit. Dokter bilang hidung aku di sebelah rongganya tertutup sama tulang. Karena dia terlalu sempit jadi nggak bisa napas," jelas Caren Delano.

"Nah makanya kenapa ke Korea ke dokter bedah THT karena itu dulu diperbaiki. Bukan masalah mempercantik diri atau memperbagusnya," imbuhnya.

Namun karena ada tindakan bedahnya, Caren Delano sekaligus meminta dokter untuk memperindah hidungnya.

"Karena ini dibuka, jadi aku bilang sama dokter sekalian dibagusin. Karena dari depan bengkok, sekarang sudah lurus," bebernya.

Baca Juga: Ivan Gunawan Sebut Caren Delano Rusak Ciptaan Tuhan karena Oplas, Netizen: Lu Juga Sama!

Setelah menjalani operasi dan pemulihan yang panjang, Caren Delano bersyukur kini kondisi hidungnya semakin membaik.

"Sekarang sudah bisa napas, karena tadinya nggak bisa sama sekali," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI