Suara.com - Sosok ayah almarhumah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat kembali jadi sorotan. Ini gegara Doddy menantang dr Richard Lee untuk membuktikan jika pernyataan putrinya, Mayang, salah.
Adapun pernyataan Mayang adalah kolagen bisa memutihkan kulit. Jika dr Richard bisa membuktikan bahwa kolagen tidak bisa memutihkan kulit, maka Doddy Sudrajat berjanji akan memberikan uang sebesar Rp 500 juta.
Sontak selorohan sesumbar Doddy Sudrajat itu langsung memicu kontroversi. Pasalnya, bukan kali ini saja Doddy disorot gegara masalah uang. Ia juga sempat membuat gaduh dalam hal finansial. Apa saja?
Prahara tilap asuransi Gala Sky
Baca Juga: Doddy Sudrajat dan Mayang Serahkan 500 Juta Dolar ke Richard Lee, Benarkah Ini Bukti Nyata?
Sebelumnya, Doddy sempat disorot gegara dituding telah menilap asuransi cucunya sendiri, Gala Sky. Tuduhan 'makan uang' anak dari almarhum Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah itu diungkap oleh mantan istri Doddy, Puput.
Secara blak-blakan, Puput sempat membeberkan bahwa Doddy sudah menghabiskan uang asuransi Gala Sky senilai Rp 530 juta.
Sahabat keluarga Haji Faisal, Marissya Icha saat itu juga turut angkat bicara mengenai tuduhan tersebut. Ia mengaku bahwa memang ada permasalahan pada asuransi Gala.
Marissya kemudian menyebut bahwa keluarga Haji Faisal, besan dari Doddy Sudrajat, sudah mengikhlaskan asuransi yang ditilap Doddy. Salah satu alasannya karena penghasilan Fuji, adik ipar Vanessa Angel, kini sudah naik pesat.
Kendati demikian, keluarga Haji Faisal disebut-sebut memang kecewa karena hak Gala ‘dimakan’ habis oleh kakeknya sendiri, Doddy Sudrajat.
Baca Juga: Usai Rp500 Juta, Doddy Sudrajat Kini Rayu Richard Lee untuk Jadikan Mayang Brand Ambassador Athena
Mirisnya, Doddy juga disebut tidak pernah berbicara apapun terkait dengan asuransi Gala kepada pihak keluarga Haji Faisal.
Prahara Rp 500 juta dengan dr. Richard Lee
Terbaru, Doddy Sudrajat sempat berjanji akan memberikan uang sebesar Rp 500 juta untuk dr Richard Lee. Syaratnya, dr Richard harus bisa membuktikan pernyataan Mayang soal minuman kolagen memutihkan kulit itu salah.
Tak disangka, dr Richard berhasil membuktikan bahwa minum kolagen tidak bisa memutihkan kulit, melainkan hanya mencerahkan kulit. Sontak, ia pun langsung menagih uang Rp 500 juta dari Doddy Sudrajat dan Mayang.
Doddy Sudrajat pun akhirnya bertemu dengan dr Richard Lee setelah mampu membantah pernyataan Mayang terkait minuman kolagen. Bahkan, Doddy mengaku masalah uang Rp 500 juta sudah selesai antara dirinya dan dr Richard.
dr Richard menyambut hangat Mayang dan Doddy yang bertamu ke studio miliknya baru-baru ini. Ia juga telah menerima uang Rp 500 juta dari Doddy dalam bentuk pecahan mata uang dollar.r.
Sementara itu, Doddy Sudrajat dengan santai menyebut pemberian uang ratusan juta itu untuk menambah wawasan Mayang, tepatnya jika minuman kolagen tidak bisa memutihkan kulit, melainkan hanya mencerahkan kulit.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa