Sebelum Meninggal, Nenek Dara Arafah Sempat Terganggu dengar Musik di Ruang Perawatan

Yazir Farouk Suara.Com
Sabtu, 16 September 2023 | 13:33 WIB
Sebelum Meninggal, Nenek Dara Arafah Sempat Terganggu dengar Musik di Ruang Perawatan
Potret Dara Arafah (Instagram/@daraarafah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar duka datang dari selebgram Dara Arafah. Chaeroni sang nenek meninggal dunia pada Sabtu (16/9/2023) pagi.

Dara sendiri yang mengabarkan berita duka tersebut di Insta Stories miliknya. Selebgram berhijab ini minta doa agar sang nenek meninggal dalam keadaan baik.

"Inna Lillahi wa inna ilayhi raji'un. Telah berpulang Nenek kami tercinta Chaeroni Binti Mukhtar. Mohon doakan semoga amal ibadah beliau di terima Allah Subhanahu Wa Ta'ala dan Husnul khotimah, Al-fatiha," tulis Dara Arafah.

Sebelum membagikan kabar duka ini, Dara Arafah sempat alami kejadian kurang mengenakkan saat menemani neneknya di rumah sakit. Penjaga pasien di sebelahnya memutar musik hingga mengganggu neneknya yang sedang beristirahat.

Baca Juga: Polusi Udara Makin Mencekat, Begini Langkah Efektif Dara Arafah Bersihkan Wajah

Dara Arafah awalnya menegur dengan cara yang halus. Tapi karena penjaga pasien tersebut ngeyel dan tetap memutar musik, kesabarannya mulai habis.

"Bisa tolong dimatiin nggak lagu dangdutnya?" kata Dara waktu itu.

Alih-alih minta maaf, ibu tersebut malah tak terima ditegur. Dia merasa volume musik yang diputar tak mengganggu orang lain.

Dara Arafah makin kehabisan rasa sabarnya. Dia memberitahu kalau neneknya yang lagi sakit terganggu karena mendengar musik tersebut.

"Dikasih tau pelan-pelan bukannya hargai orang lagi sakit, kalau mau dangdutan di luar. Nenek saya nggak bisa tidur," kata Dara Arafah.

Baca Juga: 9 Artis dan Selebgram Bermasalah dengan Karyawannya, Ada yang Dituding Belum Bayar Gaji dan THR

Netizen pun ramai-ramai memberikan ucapan duka cita untuk Dara Arafah di kolom komentar unggahan terakhir sang selebgram. Ada juga yang menyinggung soal insiden putar musik di ruang perawatan.

"Turut berdukacita buat neneknya Dara," kata netizen.

"Yang muter lagu dangdut merasa bersalah nggak sih," kata yang lain.

"Pasti masih santai," respons yang lain.

"Pertama turut berduka buat neneknya semoga husnul khatimah. Kedua, itu rumah sakit mana mbak kok bisa pasang musik? Coba dikomplain saat itu kasih tau suster/sekuriti/manajer rumah sakitnya," kata netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI