Suara.com - Drama akhir pekan terbaru Uee yakni Live Your Own Life bakal tayang perdana, Sabtu (16/9/2023).
Selain Ha Jun, potret Go Joo Won di Live Your Own Life langsung mencuri perhatian. Pasalnya dia menjadi salah satu pemain utama.
Live Your Own Life merupakan drama akhir pekan terbaru di KBS2 yang menggaet Uee, Ha Jun, dan Go Joo Won sebagai bintang utamanya.
Selain mereka, Yoon Mi Ra, Kim Do Yeon, Seol Jung Hwan, Nam Sung Jin, dan masih banyak lagi akan membintangi drama ini.
Drama yang sebelumnya dikenal dengan judul Hyo Shim's Independent Life ini bakal ditulis oleh Jo Jung Sun yang pernah menulis Father I'll Take Care of You dan Mother of Mine.
Ini adalah drama comeback Go Joo Won setelah Love in Sadness dan Haechi pada tahun 2019 lalu.
Penasaran seperti apa kisahnya? Berikut ulasannya.
1. Live Your Own Life merupakan drama terbaru Uee, Ha Jun, dan Go Joo Won yang bakal tayang di akhir pekan. Drama baru KBS2 ini berkisah soal Lee Hyo Shim (Uee), wanita yang ceria dan berhati hangat yang ingin melepaskan diri dari keluarganya yang tidak bertanggung jawab.

2. Lee Hyo Shim memutuskan untuk menjauh dari keluarganya dan mulai mengejar kebahagiaannya sendiri. Lee Hyo Shim kini bekerja sebagai pelatih fitness di pusat kebugaran di Gangnam. Di sana dia bertemu dengan Kang Tae Min (Go Joo Won) dan Kang Tae Ho (Ha Jun).
Baca Juga: Sinopsis Aquaman and the Lost Kingdom, Black Manta Siap Hancurkan Atlantis

3. Bagi Hyo Shim yang berjuang untuk menghidupi keluarganya, dia merasakan kebahagiaan selama bekerja sebagai pelatih fitness. Khususnya, dia menikmati berolahraga bersama Kang Tae Min. Ini potret Uee dan Go Joo Won yang kompak saat konferensi pers drama.