Suara.com - Momen mesra pesepak bola Pratama Arhan dan selebgram Azizah Salsha usai laga kedua grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada Selasa (12/9/2023) sukses menyita perhatian publik.
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat pasangan baru itu masih malu-malu di depan sanak keluarga dan teman-teman.
Meski begitu, bek Tokyo Verdy itu tetap memeluk sang istri dan mencium pipinya walaupun Azizah Salsha hanya memberikan respons senyum saja.
Tidak hanya itu, Pratama Arhan juga selalu menggenggam tangan Azizah Salsha meskipun ia sedang mengobrol dengan orang lain.
Baca Juga: Hadir di Acara 7 Bulanan Aurel Hermansyah, Kecantikan Sarah Menzel Disebut Mirip Ashanty
Sikap manis pria 21 tahun ke sang istri itu pun membuat warganet turut salah tingkah dan berbunga-bunga.
"Kok aku yang senyam-senyum lihat tingkah mereka ya," ujar @myancha***, dikutip dari unggahan @lambehofficial pada Rabu (13/9/2023).
"Bikin orang mesem-mesem nih," ujar @ditaa***.
"Cukup mesra bergandengan aja, kalau mesra yang lainnya di kamar aja, banyak pasang mata, malu si anaknya," imbuh @edn***.
Banyak pula warganet yang mendoakan pernikahan mereka agar langgeng dan tidak terkena isu miring.
Baca Juga: Anak Kedua Aurel dan Atta Diprediksi Lelaki Lewat Ritual Ini, Ternyata Beda dari Hasil USG