Suara.com - Aktor sekaligus penyanyi asal Korea Selatan, Lee Junho akan bertandang ke Indonesia. Kedatangan member 2PM ini dalam rangka tur fan meeting perdananya di Tanah Air.
Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Mecima Pro selaku pihak promotor. Dia membagikan poster acara bertajuk LEE JUNHO 1st FANMEETING TOUR <JUNHO THE MOMENT 2023> di Instagram pada Selasa (12/9/2023).
"Hottest Indonesia! #LeeJunHo akan kembali ke Indonesia! Kami sangat senang bertemu Anda di bulan November mendatang, nantikan detailnya," tulis Mecima Pro.
Rencananya, fan meeting perdana Lee Junho akan diadakan pada 25 November 2023 di Jakarta. Lokasi pastinya belum diumumkan.
Baca Juga: Serba-serbi Keseruan Fan Meeting Ahn Hyo Seop di Jakarta yang Bikin Gagal Move On
Meskipun begitu, rencana kehadiran Lee Junho di Indonesia disambut antusias oleh fans. Buktinya postingan Mecima Pro mengenai ini meraup ribuan likes.
Seperti diketahui selain Indonesia, pemain The Red Sleeve ini juga menyambangi negara lainnya. Sebut saja Taiwan pada 14 Oktober 2023.
Lalu ke Macau pada 4 November 2023, Filipina pada 11 November 2023 serta Malaysia pada 18 November 2023.
Tak cuma itu, Lee Junho juga bakal mengunjungi Hong Kong pada 2 Desember 2023, Singapura pada 8 Desember 2023 dan Thailand pada 10 Desember 2023.
Lee Junho sendiri memulai kariernya sebagai member boyband 2PM. Selanjutnya, dia pun merambah ke dunia akting.
Baca Juga: Dikonfirmasi Mecima Pro, Young K Day6 Siap Gelar Konser di Jakarta
Junho memulai debut aktornya lewat film Cold Eye pada 2013. Namanya sebagai aktor K-Drama kian melambung saat membintangi drama The Red Sleeve yang tayang pada 2021.