Suara.com - Momen Aaliyah Massaid disambut hangat oleh Lenggogeni Faruk ibu Thariq Halilintar sedang ramai dibahas.
Aaliyah Massaid diduga langsung dapat restu dari Geni Faruk, beda dari Fuji mantan Thariq yang belum pernah dikenalkan ke keluarga.
Dalam video yang beredar, Geni Faruk menyapa Aaliyah Massaid dengan hangat sambil memegang tangan putri Reza Artamevia dan mendiang Adjie Massaid tersebut.
Hal yang mereka bicarakan akhirnya terungkap dalam konten di YouTube AH yang tayang pada Senin (11/9/2023).
Aaliyah Massaid awalnya menghampiri Geni Faruk yang sedang bersama Atta Halilintar serta adik-adiknya.
Atta Halilintar lantas memperkenalkan Aaliyah Massaid sebagai teman Aurel Hermansyah.
"Aal, Aaliyah. Temennya Aurel," kata Atta Halilintar kepada Geni Faruk.
"Temennya Aurel. Panggilannya Al?" tanya Geni Faruk sambil memegang tangan Aaliyah Massaid.
"Sebenarnya Aaliyah, tapi Bang Atta manggilnya Aal," jawab Aaliyah Massaid dengan semringah.
Baca Juga: Aaliyah Massaid Beberkan Kriteria Pria Idaman, Thariq Halilintar Tak Termasuk?
Atta Halilintar juga menambahkan bahwa Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid berteman cukup lama.