Suara.com - Cherly Juno, mantan personel Cherrybelle didapuk menjadi juri di acara The Rising Kids 2023. Ini merupakan kompetisi bagi anak-anak di bidang seni.
Sejalan dengan apa yang dikerjakan Cherly Juno selama ini di dunia entertainment, ia berharap ajang ini bisa melahirkan bakat-bakat baru. Terutama bintang cilik, yang kini cukup minim di Indonesia.
"Dengan adanya The Rising Kids ini jadi ada wadahnya untuk anak-anak yang berbakat," kata Cherly Juno dijumpai di Alam Sutera, Tangerang pada Jumat (7/9/2023).
Harapan Cherly Juno bukan tanpa sebab. Ini karena melihat antusias dari peserta The Rising Kids, di mana pendaftarannya yang mencapai 14.000 anak.
Baca Juga: Selamat! Ongky Dinobatkan Sebagai Juara Kontes Swara Bintang 2023
Belasan ribu anak ini berasal dari 30 sekolah dasar di kawasan Jabodetabek. Proses seleksi ini berlangsung sejak Juli hingga September 2023.
Dari situ, tersaring 270 anak yang kemudian berlomba dalam grand final kemarin. Ratusan orang itu pun terbagi dalam beberapa kategori sesuai dengan minatnya di bidang seni.
Kompetisi pencarian bakat ini diantaranya terbagi dalam 3: Fashion Show, Mewarnai dan Got Talent.
"Setiap sekolah diwakili 9 orang, jadi total ada 270 peserta di forum sore ini," ujar Lie Joko Budiman selaku Head of Marketing F&B Kino Indonesia.
Cherly Juno bukan hanya antusias karena menjadi juri, tapi juga menyadari betapa pentingnya peran orangtua dalam memberikan dukungan akan bakat anak.
Baca Juga: X Factor Indonesia Kembali Digelar, Ini Daftar Lokasi Audisinya
"Sebagai orang tua tentunya perlu mengenali minat dan bakat anak dan mendukung ketertarikan mereka. Aku selalu menciptakan pembelajaran yang menyenangkan sehingga tidak membuat beban bagi mereka," pungkasnya.