Cantiknya Memikat Hati, Ini 8 Pesona Shin Se Kyung di Drama Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun

Ismail Suara.Com
Kamis, 07 September 2023 | 13:59 WIB
Cantiknya Memikat Hati, Ini 8 Pesona Shin Se Kyung di Drama Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Drama Arthdal Chronicles Season 2 akan tayang perdana pada Sabtu, (9/9/2023). Pesona Shin Se Kyung sebagai pemeran utama dinantikan para peggemarnya.

Season 1 drama ini yang tayang pada tahun 2019 lalu sukses besar, makanya musim yang baru ini ramai ditunggu oleh penggemar drakor.

Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun adalah drama fantasi di tanah mitos bernama Arth yang menggaet Jang Dong Gun, Lee Joon Gi, Shin Se Kyung, dan Kim Ok Vin jadi pemeran utamanya. Ini merupakan kembalinya Shin Se Kyung ke layar kaca setelah Run On pada tahun 2020 lalu.

Siapa yang sudah nggak sabar nonton drama ini? Nggak usah berlama-lama lagi, yuk kita intip pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun di bawah.

Baca Juga: 6 Potret Ha Jun di Live Your Own Life, Drama Barunya yang Tayang di Pertengahan September Ini

1. Empat tahun setelah musim pertamanya tamat pada tahun 2019 lalu, akhirnya Arthdal Chronicles kembali dengan musim yang baru. Sekarang berjudul Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, Season 2 ini akan berlatar sekitar satu dekade setelah Musim 1.

Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)

2. Ini potret konferensi pers drama yang dihadiri oleh keempat pemeran utamanya belum lama ini. Jang Dong Gun mengulangi perannya sebagai Raja pertama Arthdal bernama Ta Gon, dan Kim Ok Vin akan jadi ratunya yakni Tae Al Ha. Lee Joon Gi dan Shin Se Kyung baru bergabung di Season 

Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)

3. Lee Joon Gi akan menaklukkan peran ganda sebagai si kembar Eun Seom dan Sa Ya yang sebelumnya dimainkan dengan apik oleh Song Joong Ki di Musim 1. Sementara itu, Shin Se Kyung akan mengambil alih peran Tan Ya yang awalnya diperankan oleh Kim Ji Won.

Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)

4. Ini dia potret cantik Shin Se Kyung yang memikat hati untuk Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun. Di musim pertamanya, Tan Ya dikenal sebagai penerus klan Wahan. Tan Ya merupakan penjaga dan pemimpin klan Wahan yang tidak pernah melupakan betapa penting kewajibannya.

Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)

5. Ini poster karakter Shin Se Kyung sebagai Tan Ya di drama Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun. "Untuk menciptakan dunia di mana kita tidak harus berperang, saya harus membuat ancaman atas nama Tuhan," bunyi tulisan di poster yang menyampaikan panggilan Tan Ya.

Baca Juga: Bakal Dibintangi Xiumin EXO, Intip Sinopsis Drakor Boss-dol Mart yang Tayang di Bulan Ini

6. Dinamika perubahan antara Ta Gon, Tae Al Ha, Eun Seom, dan Tan Ya akan terungkap di Season 2. Termasuk perang besar yang akan terjadi antara Tagon, Raja Arthdal pertama, dan pemimpin suku Ago yaitu Eun Seom. Ini poster yang menampilkan pertarungan antara Tan Ya dan Tae Al Ha.

Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)

7. Pastinya yang paling ditunggu di Season 2 adalah reuni antara dua teman masa kecil dari klan Wahan yakni Eun Seom dan Tan Ya. Sejak masih berjuang untuk membebaskan klan Wahan yang diperbudak di Arthdal sampai kini jadi pemimpin suku Ago, Eun Seom tidak pernah berhenti mencari Tan Ya.

Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)

8. Namun, upaya Eun Seom untuk meraih kemenangan dalam perang besar dan misi Tan Ya untuk mencegah pertumpahan darah akan bentrok di Musim kedua. Pertemuan pertama antara Eun Seom dan Tan Ya sekaligus chemistry mereka di Season 2 tentunya patut ditunggu.

Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)
Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun (Instagram/@tvn_drama)

Itu dia deretan pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun yang kecantikannya memikat hati.

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI