Suara.com - Daftar artis yang kedapatan mempromosikan judi online terus bertambah. Sebagaimana tertera dalam unggahan akun @deduktif*** di platform X pada 27 Maret 2023, ada beberapa video lama artis saat melakukan kegiatan promosi.
Di unggahan pertama, akun tersebut menampilkan aksi Denny Cagur, Ari Lasso, Gilang Dirga dan Boy William saat mempromosikan situs judi online Agen138. Masing-masing video berdurasi kurang dari 1 menit.
Sementara di unggahan kedua, terdapat dua tayangan dari Jessica Iskandar dan Sule saat mempromosikan situs judi online. Masing-masing diambil dari laman resmi WymBet dan MpoHoki88.
Dijelaskan pula dalam unggahan tersebut, artis-artis yang bekerjasama untuk mempromosikan situs judi online semuanya memakai diksi game online. Sama seperti yang sebelumnya diutarakan Wulan Guritno, yang mengaku tidak tahu bahwa situs yang ia promosikan di 2020 adalah penyedia layanan judi online.
Baca Juga: Bukan Cuma Wulan Guritno, Deretan Artis Ini Juga Jadi Duta Usai Ciptakan Kontroversi
Berbeda dari Wulan Guritno yang langsung memberikan klarifikasi usai namanya terseret kegiatan promosi judi online, Jessica Iskandar yang ditemui di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (5/9/2023) belum bersedia berkomentar terkait hal itu.
"Nggak (wawancara) dulu ya," ujar Jessica Iskandar.
Jessica Iskandar berdalih sedang mengejar waktu ke kegiatan lain sehingga enggan melayani sesi tanya jawab dengan awak media. "Aku lagi buru-buru, maaf ya," kata perempuan yang biasa disapa Jedar.
Jessica Iskandar setelahnya langsung masuk mobil dan bergegas meninggalkan lokasi syuting tanpa mengucap sepatah kata pun.
Sebagaimana diketahui, keterlibatan artis dan selebgram dalam kegiatan promosi judi online terungkap usai Polri mengumumkan rencana penindakan tegas terhadap para pelakunya. Para selebgram daerah yang kedapatan pernah dibayar untuk mempromosikan judi online satu per satu ditangkap.
Baca Juga: Duta Trending di Twitter, Apa Artinya? Wulan Guritno dan Oklin Fia Terseret
Sedangkan untuk kalangan artis, Bareskrim Polri rencananya akan memanggil Wulan Guritno untuk dimintai keterangan atas keterlibatan dalam kegiatan promosi judi online. Dirtipidsiber Bareskrim Polri, Brigjen Adi Vivid menyebut pemanggilan terhadap sang aktris dilakukan pekan ini.
Keterlibatan artis dan selebgram dalam kegiatan promosi judi online turut disorot Menkominfo Budi Arie Setiadi. Namun berbeda dari Polri, Budi mengedepankan tindakan persuasif untuk membina para publik figur agar tidak terjebak lagi dalam kegiatan promosi judi online berkedok game online.