Sinopsis The Guest, Drakor Populer Kim Dong Wook di Tahun 2018

Ismail Suara.Com
Kamis, 31 Agustus 2023 | 19:01 WIB
Sinopsis The Guest, Drakor Populer Kim Dong Wook di Tahun 2018
Sinopsis The Guest (Hancinema)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kim Dong Wook belakangan sedang ramai diperbincangkan. Dia dikabarkan segera menikah dengan kekasihnya dari kalangan orang biasa.

Terlepas dari kabar bahaginya tersebut, Kim Dong Wook menjadi salah satu artis Korea yang beberapa kali membintangi drama hits.

Salah satu drako yang sempat mencuri perhatian berjudul The Guest. Drama ini sempat tayang di tahun 2018 lalu.

Drama yang berjumlah 16 episode ini, Kim Dong Wook beradu akting dengan Kim Jae Wook dan Jung Eun Chae.

Seperti apa jalan cerita The Guest? Berikut ulasannya.

Sinopsis The Guest

Sinopsis The Guest (Hancinema)
Sinopsis The Guest (Hancinema)

The Guest merupakan drama thriller horor yang tayang perdana di OCN mulai 12 September sampai 1 November 2018 lalu. Drama ini menggaet Kim Dong Wook, Kim Jae Wook, dan Jung Eun Chae sebagai pemeran utama.

Drama ini ditulis oleh penulis Kwon So Ra dan Seo Jae Woon. Sementara itu, sutradaranya adalah Kim Hong Sun yang juga menyutradarai drama Voice, Black, L.U.C.A.: The Beginning, Money Heist: Korea - Joint Economic Area, The Bait, dan lainnya.

The Guest menyoroti kisah paranormal, pendeta, dan detektif yang berusaha untuk memecahkan kejahatan misterius yang terjadi di Korea. Drama hits ini meraih rating yang cukup memuaskan hingga mencapai 4 persen untuk episode terakhirnya di OCN.

Baca Juga: 5 Drama Terbaru Shin Hye Sun, Artis Cantik Korea yang Hari Ini Ulang Tahun ke-34

Pemain The Guest

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI