Suara.com - Nama TikTokers Venithya Calista terus mencuri perhatian. Kontennya mengenai jalan-jalan dan kuliner selalu menjadi perhatian warganet.
Perempuan yang disapa Veni itu mengaku memulai kariernya di saat covid dan TikTok sedang merajai tanah air.
"Awal banget pas TikTok mulai rebranding & muncul lagi di Indonesia, karena aku sempet baca berita gitu. Nah dari situ aku langsung download, terus covid, makin bosen, setiap hari bikin konten," tutur Veni saat ditemui awak media belum lama ini.
Dari situ kontennya disukai banyak warganet. Apa lagi konten-kontennya dibuat dengan beragam tema. Mulai dari makeup, kuliner, jalan-jalan, hingga parodi yang membuat banyak orang tertawa.
Baca Juga: Berhenti Sekolah Usai Dibantu dr Richard Lee, Farel Aditya Ngaku Disuruh Ganti Rp40 Juta
"Aku pernah bikin parody masterchef yang viral sampai di duetin Chef Arnold. Nah dari situ belum fokus ke kuliner, terus suatu hari iseng-iseng posting video cemilan yang biasa aku bikin, dari roti yang simpel bikin corndog & risol gitu," jelasnya.
Dari situ video-videonya banyak yang viral. Bahkan mencapai jutaan penonton. Dari sini Veni semakin dikenal dan semakin serius menjalani sebagai seorang TikTokers. Bahkan dia mengembangkan dirinya sebagai selebgram dan YouTubers.
Namun di tengah kariernya yang semakin membaik, banyak orang-orang yang memandang negatif. Bahkan dia pernah mendapat perlakuan kurang enak dari orang yang tidak bertanggung jawab. Melalui DM Veni beberapa kali mengalami sexual harassment dari netizen.
"Mungkin karena aku juga posting kehidupan sehari-hari aku selain masakan, aku suka selfie dan foto fashion juga. Jadi ada netizen yang ngelakuin sexual harassment sih," jelasnya.
Parahnya lagi DM yang mengarah ke pelecehan seksual hampir dia dapat setiap hari. Veni mengakui shock dengan hal tersebut.
Baca Juga: Mantan Sales, Puput Numita Kini Sukses Jadi Selebgram Gara-Gara Konten Menggoda
"Itu dia reply melalui dm dan pakai akun pribadi. Shock sih tapi ya aku block aja," tutupnya.