Biodata dan Agama Jennifer Coppen, Artis yang Melahirkan di Usia 22 Tahun Tanpa Status Pernikahan

Ismail Suara.Com
Rabu, 30 Agustus 2023 | 17:45 WIB
Biodata dan Agama Jennifer Coppen, Artis yang Melahirkan di Usia 22 Tahun Tanpa Status Pernikahan
Profil Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar bahagia datang dari artis Jennifer Coppen. Dia baru saja dikarunai seorang putri cantik, Senin (28/8/2023) lalu. Momen Jennifer Coppen melahirkan dibagikan di media sosial peribadinya.

Lewat unggahan di Instagram miliknya, Jennifer Coppen membagikan deretan potret dari momen persalinan hingga menyusui buah hatinya.

Jennifer Coppen mengumumkan kehamilannya pada 14 Mei 2023 lalu. Jennifer menuai pro kontra karena hamil tanpa status pernikahan.

Lantas seperti apa sebenarnya sosok artis yang baru melahirkan ini? Berikut ulasannya.

Biodata Jennifer Coppen

 credit: Biodata dan Agama Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)
credit: Biodata dan Agama Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)

Nama Lengkap: Jennifer Rochelle Coppen
Nama Panggung: Jennifer Coppen
Nama Panggilan: Jenni, Jeje
Tempat, Tanggal Lahir: Bali, 20 Juli 2001
Umur: 22 tahun
Orangtua: Ricardo Coppen (ayah), (alm) Hotimah Imaniar (ibu)
Saudara: Fabiela Coppen, Fiero Coppen
Pasangan: Dali Wassink (pacar)
Anak: 1
Pendidikan: SMA Dewi Sartika
Profesi: Aktris, model, selebgram
Instagram: @jennifercoppenreal20
TikTok: @jennifer.coppen
YouTube: Jennifer Coppen

Agama Jennifer Coppen

 credit: Biodata dan Agama Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)
credit: Biodata dan Agama Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)

Jennifer Coppen lahir dari pasangan Ricardo Benito Eduardo Coppen dan Hotimah Imaniar. Ayahnya berasal dari Belanda. Karena paras bulenya, Dia sering dikira non muslim. Faktanya, Jennifer sudah memeluk agama Islam sejak lahir.

Karier Jennifer Coppen

Baca Juga: Selamat! Jennifer Coppen Melahirkan Anak Perempuan

 credit: Biodata dan Agama Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)
credit: Biodata dan Agama Jennifer Coppen (Instagram/@jennifercoppenreal20)

Jennifer Coppen memulai kariernya dengan membintangi sinetron Romeo dan Juminten pada 2016 lalu. Namun namanya baru dikenal setelah terlibat dalam sinetron Kecil-Kecil Mikir Jadi Manten sebagai Caca pada 2017.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI