5 Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso, Dokumenter Kronologi Kasus Kopi Sianida

Ismail Suara.Com
Rabu, 30 Agustus 2023 | 08:00 WIB
5 Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso, Dokumenter Kronologi Kasus Kopi Sianida
Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. (YouTube/Netflix Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Angkat Proses Forensik

Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. (YouTube/Netflix Indonesia)
Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. (YouTube/Netflix Indonesia)

Dari teaser film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso proses penyidikan forensik juga akan dimasukkan dalam film dokumenter itu. Barang bukti yang dikaji oleh tim forensik adalah es Kopi Vietnam yang diminum Mirna terakhir kali sebelum meninggal dunia. 

Dari es kopi yang ditelisik, ditemukan 5 gram racun sianida. Padahal dengan 90 miligram sianida saja sudah bisa membuat orang dengan berat badan 60 kg meninggal. 

4. Vonis Jessica Wongso

Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. (YouTube/Netflix Indonesia)
Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. (YouTube/Netflix Indonesia)

Jessica Wongso menjadi tersangka dan telah ditetapkan sebagai pelaku pembunuhan Wayan Mirna Salihin. Vonis hukuman yang dijatuhkan majelis hakim padanya adalah 20 tahun penjara. 

Sampai akhir, Jessica tidak mengakui dirinya telah membunuh Mirna. Jessica menempuh semua proses untuk bisa dilakukan peninjauan kembali (PK) namun semua upayanya tak dikabulkan. Keterangan Jessica yang berbelit-belit saat penyelidikan dan persidangan pun jadi salah satu penyebab hukuman berat diterimanya atas pembunuhan dengan sengaja dan berencana. 

5. Nasib Jessica Wongso

Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. (YouTube/Netflix Indonesia)
Fakta Film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. (YouTube/Netflix Indonesia)

Per 27 Mei 2016, Jessica Wongso akhirnya menjalani di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Hukuman selama 20 tahun menanti Jessica yang akan menghabiskan masa mudanya tanpa menghirup udara bebas. Hukuman itu sebagai balasan atas aksinya menghabisi nyawa sahabatnya sendiri.

Demikian fakta film Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso. Film dokumenter ini akan menampilkan proses persidangan, wawancara dengan keluarga, hingga penyelidikan forensik atas pembunuhan Wayan Mirna Salihin.

Baca Juga: Kisahnya Diabadikan Netflix, Bagaimana Nasib Jessica Wongso Kini?

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI