Suara.com - Hubungan Dewi Perssik dan Nikita Mirzani kini tengah memanas lewat video-video livenya. Bagaimana tidak, kedua artis Tanah Air itu bertengkar dan saling menjelekkan satu sama lain melalui media sosial.
Nikita Mirzani awalnya tidak terima disebut sebagai mantan PSK. Ia akhirnya membalas senggolan Dewi Persik dengan menyebut mantan istri Saipul Jamil itu kerap bermain dukun.
Tak sampai di situ, Nikita Mirzani bahkan membongkar aib pedangdut Dewi Persik saat mendekam di penjara. Ia menuduh Dewi Perssik sebagai penyuka sesama jenis. Ia bahkan menantang Dewi Perssik untuk datang ke rumahnya.
Mengenai cekcok panas keduanya, menarik untuk melihat perbandingan harta kekayaan Nikita Mirzani vs Dewi Persik. Lantas, siapakah yang paling tajir? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Baca Juga: Lolly Batal Interview Kampus Karena Tak Bawa BRP Card, Netizen: Lah Katanya Sudah Diterima?
Harta kekayaan Nikita Mirzani
Nikita Mirzani memiliki harta kekayaan mencapai Rp 1,3 triliun. Adapun sumber kekayaan utama Nikita Mirzani adalah bisnis fashion dan kecantikan.
Ada beberapa brand bisnis yang saat ini tengah dijalankan oleh seorang Nikita Mirzani. Di antaranya brand Zola Pajamas, Jeans by Nikita Mirzani, Lipstick by Nikita Mirzani, Beauty House Head to Toe hingga Niki Breeze.
Nikita Mirzani juga memiliki sumber kekayaan dari bisnis oleh-oleh hingga bisnis batu bara dan properti yang diberi nama Naira Residence. Sosoknya juga menjadi investor di perusahaan batubara di Kalimantan sebesar Rp 10 miliar.
Tak sampai di situ, Nikita Mirzani juga kerap menambah pundi-pundi penghasilannya lewat konten YouTube miliknya.
Baca Juga: Murka! Dewi Perssik Sentil Lolly untuk Tak Ikut Jejak Nikita Mirzani Jadi Penjaja Komersil
Harta kekayaan Dewi Persik
Tidak diketahui secara pasti total harta kekayaan dari Dewi Persik. Namun, ia sumber utama kekayaannya diduga berasal dari profesinya sebagai penyanyi dangdut.
Selain menjadi penyanyi, Dewi Perssik juga mendapatkan penghasilan sebagai seorang presenter untuk acara "Pagi-Pagi Ambyar". Program terkenal ini menghadirkan berbagai bintang tamu yang sedang naik daun.
Tak hanya itu, Dewi Perssik juga mendapatkan penghasilan dari pekerjaannya sebagai juri D’Academy.
Sumber cuan lain yang diterimanya juga berasal dari endorsement Instagram. Terlebih, Dewi Perssik diketahui memiliki 846 ribu pengikut di Instagram.
Sosoknya juga diketahui memiliki bisnis lain. Di antaranya bisnis kuliner bernama Bumbu Rempah Mamah Muda, dan juga bisnis jamu untuk melangsingkan badan.
Dewi Perssik juga memiliki cafe dan penginapan yang dinamakan Basecamp Military Lifestyle. Ditambah bisnis clothing line yang diperuntukkan untuk busana muslim dengan bahan premium.
Sedangkan bisnis terakhir yang dimiliki Dewi Perssik adalah bisnis di bidang wisata. Bisnis ini dinamakan D’Castello di Subang, Jawa Barat.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa