Kemudian sang rapper kembali melanjutkan penampilannya lewat lagu Witch dan Deja Vu. Dia juga memberikan fans service dengan menandatangi ponsel penggemar dan berfoto bersama.
Sebelum mengakhiri penampilannya Young Ji sempat berterima kasih pada fans dan mengatakan kebahagiannya bisa tampil di Jakarta.
"Aku merasa sangat terhormat bisa bersama dengan kalian. Terima kasih Jakarta, aku mencinta kalian," pungkasnya.