Suara.com - Artis Nikita Mirzani diduga kembali menyerang Dewi Perssik. Setelah sebelumnya menyinggung soal menggugurkan kandungan alias aborsi, kini muncul pembicaraan soal main dukun.
Nikita Mirzani mengatakan, musuhnya yang dipanggil Burik, kerap main dukun. Malah, bintang film Comic 8 ini sampai berani mengucap fasilitas yang diberikan kepada paranormal tersebut.
"Suka main dukun, dukunnya sampai dibeliin rumah," kata Nikita Mirzani saat melakukan siaran langsung di media sosialnya, Senin (28/8/2023).
Tak hanya itu, sambil meledek, Nikita Mirzani juga menyinggung musuhnya tersebut agar tidak lagi menggugurkan kandungan. Sebab ia mau melihat seperti apa wajahnya.
Baca Juga: Posting Foto Jam yang Diambil dari Google, Dewi Perssik Diduga Sindir Nikita Mirzani
"Gue rasa kebanyakan main dukun, anaknya dikutuk mukanya kayak ikan siput," ucap artis yang akrab disapa Niki ini.
Nikita Mirzani lantas meminta musuhnya itu untuk tidak lagi menyinggung. Sebab kata sang artis, bukan ia yang memulai lebih dulu.
"Seru kan kalau gue lagi jahil, iseng. Nah makanya jangan gitu-gituin gue, orang gue nggak gituin juga kok," katanya.
Sebelum video itu selesai, Nikita Mirzani sambil terkekeh juga menyinggung insiden kurban sapi. Di mana kala itu memang berita Dewi Perssik tengah heboh bersama ketua RT di rumahnya.
"Waktu itu juga masalah sapi, elu korban cuma satu sapi, gue yang setiap tahun kurban 8 diem-diem aja. Ini satu, hebohnya minta ampun," kata artis yang akrab disapa Niki ini.
Baca Juga: Dewi Perssik dan Rully Diduga Tinggal Serumah, Nikita Mirzani: Dia itu Hypersex
"Untung nggak gue komentarin waktu itu. Sekarang gue komenin, burik," imbuhnya.
Postingan Nikita Mirzani kemudian hadir di akun @/lambe__danu, Selasa (29/8/2023). Niki, memang tidak menyebutkan siapa sosok yang dimaksud.
Namun warganet sudah menduga sindiran itu dilayangkan untuk Dewi Perssik, musuh bebuyutan Nikita Mirzani.
"Gue serem, bisa-bisa NM disamperin sama DP sore ini. Ngeri, kalau doi ngamuk," kata @tuk******.
"Cie colek DP, biar up ya beritanya," timpal @ihi******.