Suara.com - Tasyi Athasyia tiba-tiba ditegur oleh warganet karena dianggap telah menjelek-jelekkan keluarganya sendiri dalam unggahan Instagram Story.
Mulanya, kembaran Tasya Farasya itu memamerkan momen dirinya sedang mempersiapkan kejutan ulang tahun untuk ibunya, Alawiyah Alatas.

Namun, kejutan tersebut disiapkan pagi hari pukul 06.00 WIB dan sang YouTuber mengatakan bahwa belum ada keluarganya yang bangun tidur.
"Abis subuh, mau surprise tapi sepertinya kepagian. Belum ada yang bangun," ujar Tasyi Athasyia pada Minggu (27/8/2023).
Perkataan itu membuat seorang warganet menegurnya karena dianggap menjelek-jelekkan keluarga sendiri.
"Tasyi sadar gak dengan nulis caption kaya gitu seolah menjelekkan keluarga sendiri jam 6 pada belum bangun, nanti muncul banyak pertanyaan dari netizen," balas seorang warganet.

Tasyi pun menjelaskan bahwa sebenarnya ia tidak berniat hal buruk yang ditudingkan oleh warganet itu.
"Wah, ga maksud gitu. Kalo ga ditulis takutnya dikira keluarganya ga mau nemuin. Kasian lagi nanti," ujar Tasyi.
Food vlogger itu pun mengingatkan warganet tersebut untuk tidak selalu menduga-duga yang tidak pasti hingga mengomentari keluarga orang lain.
Baca Juga: Selain Pemilik Akun, Tasyi Athasyia Juga Polisikan Mantan Karyawan?
"Kalo yang di-post nggak ngerugiin kalian, ya udah dilihat aja. Semua akan serba salah kalo ngikutin pendapat manusia," pungkasnya.