Suara.com - Shandy Aulia kembali mengajak buah hatinya, Claire Herbowo liburan di luar negeri. Kali ini dia memilih mengunjungi suasana pantai di Hawaii.
Mantan istri David Herbowo itu membagikan momen keseruannya liburan bareng bersama buah hatinya.
Dari foto nampak perempuan 36 tahun itu begitu bahagia bisa jalan-jalan bersama buah hatinya.
Penasaran seperti apa perjalanan liburan Shandy Aulia dengan buah hatinya di Hawai? Berikut ulasannya.
1. Shandy Aulia berubah menjadi gadis Hawaii dengan penampilan mahkota bunga di kepalanya sambil menikmati minuman dingin.

2. Kalung dan gelang bunga-bunga mempercantik penampilan Shandy Aulia saat menikmati matahari terbenam Hawaii di Ka Moana Luau, Honolulu.

3. Shandy Aulia juga menikmati lautan Hawaii dengan naik kapal. Kali ini mantan istri David Herbowo ini tampil dengan bikini kembaran motif dengan baju renang Claire sang putri.

4. Bukan tanpa alasan, Shandy Aulia mengenakan bikini karena berenang di lautan Hawaii. Video Shandy Aulia menyeburkan diri dari kapal pun turut dibagikan.

5. Kecantikan Claire putri Shandy Aulia rupanya berhasil mencuri sorotan. Rambut Claire yang kini berusia 3 tahun dikagumi karena tumbuh dengan lebat.
Baca Juga: Shandy Aulia Seksi Cosplay Jadi Barbie Panen Pujian: Ini Barbie Beneran, yang Lain Maksa

6. Selanjutnya, Shandy Aulia dan Claire yang telah berganti baju menikmati pemandangan laut serta Pulau Honolulu dari atas kapal.