Suara.com - Kabar pernikahan Pratama Arhan dengan Azizah Salsha semakin kuat berhembus setelah potret bridal shower Zize diposting oleh sahabat. Potret bridal shower Azizah Salsha calon Pratama Arhan dibocorkan oleh sang sahabat, salah satunya adalah Fuji.
Dari unggahan Instagram Fuji, bridal shower perempuan yang akrab disapa Zize itu tampak seru dan penuh keceriaan. Wajah cantik Zize pun dicorat coret dengan makeup untuk memeriahkan momen tersebut.
Nah, ini dia deretan potret bridal shower Azizah Salsha yang akan segera dinikahi oleh Pratama Arhan di Jepang!
1. Jelang hari pernikahannya yang akan digelar hari ini, Minggu (20/8/2023), Azizah Salsha mendapat kejutan bridal shower dari para sahabat. Mulai dari Fuji, Yoriko Angeline, hingga Aisyah Aqilah terlihat setia menemani Zize di hari bahagianya.

2. Perempuan yang akrab disapa Zize itu bahagia dikelilingi oleh sahabat dekatnya yang sebagian besar merupakan artis dan selebgram. Rekan Zize kompak mengenakan nightgown dan kacamata hitam saat duduk mengelilingi Zize.

3. Azizah Salsha yang akan dinikahi Pratama Arhan tampak sangat bahagia di acara bridal shower tersebut. Meski sebelumnya kabar hubungannya dengan Arhan tidak tersorot namun kini ia akan segera menjadi istri dari atlet muda berprestasi tersebut.

4. Dalam postingannya, Fuji tidak menyebut bahwa Azizah Salsha akan menikah. Malahan Fuji menyebut jika sahabat dekatnya itu akan diwisuda. Tak ayal netizen pun menyebut jika pernikahan Azizah dan Arhan sengaja disebut sebagai momen wisuda.

5. Begini seru dan kompaknya teman-teman Azizah Salsha saat menemani sahabat mereka yang akan segera jadi istri orang. Ucapan Fuji dan teman-temannya untuk menikmati masa muda sebelum jadi istri orang pun mencuri perhatian.

6. Inilah wajah gembira Azizah Salsha yang akan segera menjadi istri orang yang tak lain merupakan pemain bola Pratama Arhan. Jelang pernikahannya, ia mendapat buket bunga dan kue spesial dari teman-temannya.
Baca Juga: Pratama Arhan dan Azizah Salsha Resmi Nikah Hari Ini, Foto dan Video Akad di Jepang Terungkap

7. Menariknya kue tart yang disiapkan teman-teman Azizah Salsha memiliki pesan yang unik tapi serius. Tulisan dalam tart berwarna putih itu cukup menggelitik yaitu "Azizah jgn selingkuh," Pesan dari para sahabat Zize yang tak biasa itu menuai perhatian.