Suara.com - Acara Ngunduh Mantu Denny Caknan dan Bella Bonita telah berlangsung pada Jumat (18/8/2023). Di balik kemeriahan acara pesta tersebut, warganet justru menyoroti make up atau riasan kedua mempelai.
Dikutip dari akun TikTok @abiyyumedia, Sabtu (19/8/2023), tampak video yang menampilkan potret Denny Caknan dan Bella Bonita di pelaminan. Pasangan pengantin baru itu tampak tersenyum bahagia.
Denny Caknan tampak memakai setelan jas warna abu-abu. Sedangkan Bella Bonita mengenakan gaun berwarna senada dengan mahkota silver di kepalanya.
Namun yang menjadi sorotan warganet justru make up mereka. Bella Bonita disebut menggunakan make up begitu tebal dan putih, sementara wajah Denny Caknan yang di make up putih jadi terlihat abu-abu.
Warganet tak segan-segan menyebut penampilan mereka seperti lenong. Mereka juga menilai make up Denny Caknan dan Bella Bonita terlalu putih.
"Wedak e (bedaknya) keputihan nggo mas denny dadi abu abu, sepurane ya aku ngakak," komentar @ras***.
"Dandanannya ini gimana toh," balas @ayu***.
"Mas Denny kok ya bajune abu-abu to, jadi sewarna sama kulitnya," imbuh @mam***.
"Make up-nya ngelenong," timpal lainnya.
Baca Juga: Denny Caknan dan Bella Bonita Ciuman Bibir saat Resepsi, Gus Miftah Disentil: Muridnya Begini
Di sisi lain, ada juga komentar yang menyebut Denny Caknan mirip Narji. Bahkan sampai ada yang mengira mereka masih kerabat.