Suara.com - Setelah bercerai dari Ari Wibowo, Inge Anugrah harus keluar dari rumah yang selama ini mereka tempati dan mengaku tak mendapat uang seperserpun dari mantan suaminya itu. Penyebabnya, Inge dan Ari memiliki perjanjian pra nikah, dan Inge juga tak bekerja dan hanya menjadi ibu rumah tangga.
Meski begitu, saat ini Inge Anugrah tidak mengalami kesulitan dalam mejalani hidup. Malah sebaliknya, Perempuan 42 tahun itu kini hidup enak dan tinggal di apartemen mewah di Kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
![Inge Anugrah bersama tim RG Creative Network. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/08/14/34622-inge-anugrah.jpg)
Seperti diketahui, Inge Anugrah juga diangkat menjadi direktur marketing di perusahaan kosmetik milik dr Richard Lee, yang tentu saja memiliki gaji cukup besar. Selain itu, Inge juga kini berubah menjadi selebgram yang banjir tawaran endorsement.
Bahkan dalam video bersama Melaney Ricardo, Inge Anugrah mengaku pendapatannya dari endorsement bisa untuk hidup selama delapan bulan kedepan.
"Lalu dari endorsement, jadi dari BA (brand ambassador), itu bisa mungkin (tabungan) dekapan bulan ke depan udah oke," kata Inge Angurah.
![Inge Anugrah bersama tim RG Creative Network. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/08/14/59517-inge-anugrah.jpg)
Sukses Inge Anugrah sebagai entertainer dan selebgram tidak datang dengan sendirinya. Rupanya, Inge selama ini memiliki tim digital marketing bernama RG Nework Creative yang diinisiasi Rangga Gardika, yang berperan sebagai personal banding dan support system, untuk melejitkan nama ibu dua anak itu.
Kerja sama Inge Anugrah dengan RG Network terjadi ketika Inge Anugrah tengah berproses cerai dari Ari Wibowo. Saat itu, Inge tengah dipusingkan dengan berbagai pemberintaan miring tentang dirinya di media.
"Pertama kali bertemu dengan Ibu Inge sekitar Juni 2023 lalu. Ibu Mariko Asmara (CEO Ango Ventures) yang membantu mengatur pertemuan antara kami dengan Ibu Inge," kata Rangga Gardika, mencoba mengingat-ingat momen pertemuannya dengan kliennya.
"Setelah pertemuan itu, deal, sepakat dan akhirnya pada pertengahan Juni 2023, Inge Anugrah akhirnya secara resmi menjadi klien agensi kami," kata Rangga melanjutkan.
Baca Juga: Cerai dari Ari Wibowo, Inge Anugrah Hidup Enak dan Tinggal di Apartemen Mewah
Selepas terjadi kesepakatan antara kedua pihak, RG Creative Network pun segera bertindak cepat untuk melakukan branding bagi mantan istri Ari Wibowo itu. Setelah melakukan observasi beberapa waktu, akhirnya branding difokuskan pada aktivitas Inge yang bertumpu pada dunia kesehatan sebagai fokus utama.