Selain Biayai Sekolah, Richard Lee Juga Lunasi Hutang Farel Aditya dan Beri Uang Saku Rp3 Juta Per Bulan

Sabtu, 12 Agustus 2023 | 19:55 WIB
Selain Biayai Sekolah, Richard Lee Juga Lunasi Hutang Farel Aditya dan Beri Uang Saku Rp3 Juta Per Bulan
Farel Aditya dan dr Richard Lee (Instagram/@farel.aditya18 - @dr.richard_lee)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dokter Richard Lee akhirnya angkat bicara soal konten Farel Aditya yang mengaku disuruh ganti rugi Rp40 juta, karena memilih berhenti sekolah.

Richard Lee menegaskan dirinya tak pernah sekali pun memaksa Farel Aditya untuk pindah dan sekolah ke Palembang. Sebaliknya, seleb TikTok asal Medan itulah yang sangat bersemangat dan memutuskan pilihannya sendiri.

Karena melihat semangat Farel Aditya yang besar tapi terbatas biaya, dr Richard Lee akhirnya tergerak untuk membiayain semua kebutuhan sekolahnya.

Tak main-main, dr Richard Lee pun mendaftarkan Farel Aditya di salah satu sekolah terbaik di Palembang hingga mempersiapkan kebutuhan lesnya.

Baca Juga: Panji Petualang Ingin Tetap Mengabdi ke Masyarakat Usai Didiagnosis Idap Diabetes

"Aku sekolahin dia di salah satu sekolah terbaik di Palembang sampai Rp15 juta plus plus. Jadi, semua sudah dibayar lunas, beliin baju dan sebagainya," ujar dr Richard Lee dalam YouTube-nya, Sabtu (12/8/2023).

dr Richard Lee (Instagram/@dr.richard_lee)
dr Richard Lee (Instagram/@dr.richard_lee)

Selama sekolah di Palembang, dr Richard Lee pun menyediakan tempat tinggal untuk Farel Aditya yang cukup mewah beserta fasilitas yang menunjang sekolahnya.

"Di Palembang dia tinggal di kos yang kamar sendirian dan ada AC. Dia juga baru tahu kos itu ada AC. Kos syariah yang ada namanya. Aku kasih Iphone baru, laptop baru dan motor untuk dia sekolah," lanjut dr Richard Lee.

Tak hanya membantu biaya sekolah dan fasilitasnya, dr Richard Lee juga membantu melunasi semua utang Farel Aditya dan neneknya.

"Semua utang dia dan neneknya itu semua aku bayarin semuanya," ujar dr Richard Lee.

Baca Juga: Idap Diabetes, Panji Petualang Pilih Minum Obat Seumur Hidup Ketimbang Suntik Insulin

Bahkan, dr Richard Lee juga memberikan Farel Aditya uang saku sebesar Rp3 juta per bulan dan uang bulanan untuk neneknya di Medan sebesar Rp2 juta.

"DRL juga memberikan uang saku untuk Farel 3 juta rupiah setiap bulannya dan 2 juta rupiah per bulan untuk nenek Farel," keterangan dalam video dr Richard Lee di YouTube.

Richard Lee menekankan bahwa dirinya hanya meminta Farel Aditya fokus belajar dan tak pernah menyuruh melakukan hal di luar masalah pendidikan.

Bahkan, dr Richard Lee juga tak mengharuskan Farel Aditya menjadi murid paling berprestasi di sekolah tersebut. Karena baginya, Farel sudah mau berusaha untuk terus sekolah dan meraih kesuksesan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI