Sebagai siswi terbaik, Kyung Hee sangat teliti bila menyangkut soal nilai. Namun, dia terganggu dengan cara wali kelasnya yakni guru Hee Joo mendisiplinkan muridnya secara berlebihan.
Alasan Nonton 18 Youth

Film 18 Youth sayang dilewatkan karena punya cerita yang menarik dan menggaet para aktris berbakat. Apalagi kalau kamu ingin menyaksikan transformasi baru Jeon So Min yang aktif di berbagai bidang termasuk film, drama, dan variety show memerankan seorang guru.
18 Youth adalah proyek akting terbaru Jeon So Min usai penampilannya di proyek akting terbaru seperti di drama Show Window: The Queen's House, Cleaning Up, Delivery Man, dan film On My Way Home. Jeon So Min juga akan bergabung di film thriller misteri baru bareng Shin Seung Ho dan Han Ji Eun yang berjudul Only God Knows Everything. Kamu juga bisa melihat akting solidnya di Something About 1 Percent, Cross, Top Star Yoo Baek, dan lainnya.

Sementara itu, Kim Doyeon Weki Meki teranyar curi atensi pemirsa di drama My Roommate is a Gumiho, One the Woman, dan Jirisan pada tahun 2021 lalu. Usai memulai debutnya sebagai anggota girl grup WJSN pada tahun 2016, Exy WJSN telah membintangi berbagai proyek termasuk drama Idol: The Coup serta film antologi Urban Myths.
Itu dia sinopsis 18 Youth, film Korea baru yang dibintangi oleh Jeon So Min, Kim Doyeon Weki Meki, dan Exy WJSN dalam peran penting.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar