Ngide Gelar Nikahan Bareng Sule, Acara Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Bocor

Kamis, 10 Agustus 2023 | 14:58 WIB
Ngide Gelar Nikahan Bareng Sule, Acara Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Bocor
Rizky Febian [Instagram/@ferdinan_sule]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Apa mau barengan aja? Massal gitu," kata Rizky. "Tiga-tiganya langsung barengan!" seru Rizwan.

Rizky Febian dan Mahalini Raharja. [Instagram]
Rizky Febian dan Mahalini Raharja. [Instagram]

Menanggapi usul kedua putranya, Sule pun menolak. Namun ia memiliki alasan kocak.

"Jangan (barengan) lah, jangan. Ayah dulu lah," ujar Sule hingga membuat keempat anaknya terbahak.

Di sisi lain, Sule mengaku tidak mempermasalahkan siapa dulu yang akan menikah di antara mereka bertiga. Sule sendiri mengakui bahwa dirinya memang memiliki rencana untuk mencari pendamping dan menikah lagi.

"Ya apa pun itu, mau A Iky dulu, mau Teh Putri dulu, mau ayah dulu, yang penting kan dimatengin lah. Dimatengin dalam cara berpikir, kedewasaan, dan yang lain-lain," jelas Sule.

"Kalau untuk ke arah menikah ya pasti ada lah. Karena ayah juga perlu pendamping. Untuk saat ini kan ayah sendiri, paling berdua sama si Miki," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI