Suara.com - Atta Halilintar kena masalah lagi. Viral di Twitter seorang pria bernama Arman Sam mengaku dizalimi oleh Atta Halilintar saat bekerja sebagai sopir pribadinya.
Kabar tersebut viral setelah akun Twitter @SoundOfYogi memosting foto Arman Sam. dalam foto tersebut, persis di sebelah Arman terlihat tulisan 'Mantan sopir viral A. Halilintar yang Dizalimi sehingga Menderita 2 tahun'.
Unggahan ini ramai. Banyak yang mencaci suami Aurel Hermansyah itu karena dianggap telah membuat mantan sopirnya hidup menderita.
Tak lama berselang Atta Halilintar pun menyampaikan klarifikasi. Ia membenarkan Arman Sam merupakan mantan sopirnya. Namun, dia punya alasan sendiri memberhentikan Arman.
Baca Juga: Respon Aurel Soal Mantan Sopir Ngaku Dizalimi, Netizen Ikut Membela
"Ya Allah. Ga mau cerita gini tapi kan sudah begini ngeri simpang siur min. Tidak ada mau menjelekkan sama sekali," tulis Atta Halilintar.
"Semua berawal dari tag-an netijen yang banyak banget, Bang Atta bantu pak Arman. Kami tergerak hati ngajak berjumpa," sambungnya.
Atta Halilintar kemudian memberikan kesempatan kepada Arman Sam sebagai sopir pribadinya. Saat itu, dia menguji kemampuan lelaki paruh baya itu dalam menyetir.
"Kita semua pasti setuju driver harus sehat jasmani rohani (karena menyangkut orang yang dibawa). Pas test drive pertama langsung bahaya dan kena trotoar kondisi Aurel waktu itu kalau tidak salah hamil atau lagi program menuju hamil begitu. Terus, karna mau bantu tetep kerja sama kita, ya kita iyakan. Buat test biasanya begitu di tempat kami, kita kasih kesempatan," tuturnya.
Meski sudah diterima bekerja, menurut Atta, Arman Sam ternyata tidka menunjukkan kinerja yang baik. Bahkan mengecewakan Atta dan Aurel.
Baca Juga: Mantan Sopir Koar-Koar Ngaku Dizalimi Atta Halilintar, Aurel Hermansyah Bereaksi
"Tapi karna kita ngertiin jadwal pak arman jarang banget disetirin karna bapak katanya harus nemenin istrinya jadi kadang dateng harus pulang duluan. Kadang juga tidak datang dan harus libur. Dengan jadwal kita kebanyakan malam hari shooting, pada saat itu pak A tidak bisa karena sore harus pulang. Sedangkan jarang shooting di pagi hari," beber Atta lagi.
Terakhir, Atta Halilinta meminta maaf apabila saat bekerja dnegannya, Arma Sam merasa telah dikecewakan.
"Maaf kalau ada salah silap nya. Semoga jadi pelajaran buat aku, Aurel dan Ameena di kemudian hari," tutup Atta.