3. Karakter yang Ditawarkan ke Ryu Seung Ryong

Senada dengan agensi Ji Chang Wook, agensi Ryu Seung Ryong juga sudah menanggapi adanya tawaran drama Pine untuk aktor Extreme Job tersebut. "Pine adalah salah satu proyek yang ditawarkan ke sang aktor," kata agensi Ryu Seung Ryong yaitu Prain TPC.
Ryu Seung Ryong ditawari peran sebagai Gwan Seok yang merupakan paman Hee Dong. Gwan Seok dan keponakannya itu akan bekerja sama melakukan perburuan harta karun yang berbahaya untuk menemukan artefak bawah laut di lepas pantai Sinan.
4. Sama-Sama Punya Drama Baru yang Tayang di Disney+

Baik Ji Chang Wook maupun Ryu Seung Ryong sama-sama punya drama baru yang akan tayang di Disney+. Ryu Seung Ryong siap beradu akting dengan Jo In Sung dan Han Hyo Joo di drama Moving yang akan tayang pada 9 Agustus 2023 mendatang di Disney+. Aktor veteran satu ini juga akan tampil di drama baru Netflix bertajuk Chicken Nugget.
Sementara itu, Ji Chang Wook siap bergabung dengan Wi Ha Joon dan Im Se Mi di drama The Worst of Evil yang juga akan tayang di Disney+ tahun ini. Aktor tampan kelahiran tahun 1987 tersebut juga punya beberapa proyek baru lainnya yang patut dinanti termasuk film Revolver, serta drama Welcome to Samdalri dan Queen Woo.
Itu dia beberapa fakta drama Pine, drakor anyar dari penulis webtoon Misaeng yang mengincar Ji Chang Wook dan Ryu Seung Ryong sebagai pemeran utama.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Baca Juga: Dibintangi Kim So Hyun dan Yoon Doojoon Highlight, Intip Sinopsis Drakor Komedi Radio Romance